Rebut Simpati Pemilih, Bacaleg DPRD Kuningan Abdul Haris Tebar Ratusan Botol Minyak Kemasan di Tiga Desa

Senin 10-07-2023,10:34 WIB
Reporter : Agus Sugiarto
Editor : Agus Sugiarto
  Tak tanggung-tanggung, tiga desa di Kecamatan Cidahu dan Kecamatan Kalimanggis menjadi sasaran Haris menyalurkan bantuannya kepada warga yang disambanginya.   Ketiga desa tersebut yakni Kertawinangun dan Desa/Kecamatan Cidahu serta Desa Kalimanggis Kulon Kecamatan Kalimanggis, Kuningan     Di ketiga desa tersebut, bacaleg berpofesi sebagai pengacara tersebut membagikan ratusan botol minyak kemasan ukuran satu liter. Karuan pembagian minyak itu disambut antusias oleh warga terutama emak-emak.   Bahkan tidak sedikit yang meminta agar pembagian minyak kemasan gratis ini bisa dilakukan sebulan tiga kali atau setiap minggu.   BACA JUGA:Motor Hantam Trotoar, Warga Pancalang Tewas di Pintu Masuk Jalan Lingkar Timur Kuningan    Wati, salah seorang warga mengaku cukup mengenal Abdul Haris karena sering silaturahmi ke warga. Sehingga dia merasa cukup dekat. Apalagi sekarang membagikan minyak kemasan.    "Saya sendiri sering melihat Pak Abdul Haris terutama ketika sedang melakukan penyuluhan hukum ke masyarakat. Pada dasarnya, Pak Haris itu baik," kata wanita bertubuh subur tersebut.   Lain lagi yang dikatakan ibu-ibu yang mengaku bernama Umayah. Dia berharap, pembagian minyak kemasan ini tidak dilakukan hanya sekali melainkan rutin dilaksanakan. Meski hanya satu liter, namun sangat bermanfaat bagi dirinya.    BACA JUGA:Ini Hasil Survei Jamparing Research, Ternyata 83,6 Persen Masyarakat Kuningan Puas Kinerja Bupati dan Wabup   "Katanya yang saya dengar, Pak Haris ini mau nyaleg dewan. Saya hanya bisa mendoakan supaya keinginannya terkabul. Dan saya juga berharap, Pak Haris sering-sering membagikan minyak kemasan. Kalau bisa sebulan empat kali. Saya tidak akan menolaknya kok," tuturnya.   Menanggapi harapan warga, Abdul Haris hanya tersenyum. Dia mengucapkan terima kasih kepada warga yang sudah menyambut kehadirannya. Selama ini dirinya juga sering silaturahmi ke warga di berbagai desa yang masik daerah pemilihan Kuningan III.    "Saya terus berusaha dekat dengan masyarakat. Bukan hanya dengan membagikan minyak saja namun juga melalui kegiatan lainnya. Seperti sepakbola dan juga sosialisasi masalah hukum," kata Abdul Haris, Senin 10 Juli 2023.   BACA JUGA:Jamparing Research Survei Warga Kuningan, Hasilnya, Anies Baswedan Tertinggi, Disusul Prabowo dan Ganjar   BACA JUGA:Diduga Akibat Puntung Rokok yang Menyala, Kebakaran di Desa Dukuh Maja Kuningan Tewaskan Anak Pemilik Rumah   Dia mengatakan, pembagian minyak kemasan baru menyentuh tiga desa di dua kecamatan. Setiap desa masing-masing 100 botol minyak kemasan ukuran 1 liter.   "Untuk sementara baru tiga desa dulu. Insya Allah ke depan akan menyentuh desa-desa lainnya," sebut Haris. (Agus)
Tags : #pileg #pemilu 2024 #partai pan #minyak kemasan #dapil kuningan iii #bacaleg dprd kuningan #bacaleg
Kategori :

Terkait

Terpopuler

Terkini