Deretan Sepeda Motor Listrik Polytron Terbaru, Cocok untuk Jadi Pilihan Kendaraan Sehari-hari

Selasa 12-12-2023,08:12 WIB
Reporter : Yuda Sanjaya
Editor : Yuda Sanjaya

BACA JUGA:Ketika Persib Bandung Dipermalukan Persik Kediri 0-2, Lebih Sakti Mana antara Maung dan Macan Putih?

2. Polytron T-Rex

Model T-Rex bisa dikatakan sebagai model teratas yang dimiliki oleh Perusahaan yang bermarkass di Kudus, Jawa Tengah.

Sekilas T-Rex mirip dengan Fox-R, tetapi jika dilihat lebih dekat perbedaan antara keduanya mulai kentara.

Dari segi penampilan depan, T-Rex dibekali windshield yang menyatu dengan fascianya, ditambah dengan lampu LED berukuran lebih besar dari Fox-R.

Sektor baterai pada T-Rex pun juga berbeda. Kapasitas daya yang ditampung lebih besar yaitu 7,6 kWh, membuat Polytron T-Rex mampu menempuh jarak sejauh 210 km. 

BACA JUGA:Ikan Tuna, Makanan Favorit Kucing yang Tidak Boleh Dikonsumsi? Simak Penjelasannya!

Motor elektrik yang menjadi penggerak roda T-Rex juga berbeda, yaitu 5.000 W Mid Drive Motor Power. Dengan motor penggerak tersebut, kecepatan tinggi yang mampu dicapai T-Rex adalah 130 km per jam.

Kemudian fitur-fitur yang ada pada T-Rex diantaranya Panelmeter Ana-Digi, yakni panel instrument motor yang berupa kombinasi analog dan digital.

Kemudian ada juga fitur konektivitas motor dengan aplikasi pada smartphone, dengan begitu kondisidan performa motor bisa dipantau.

3. Polytron Evo

Polytron Evo memiliki dua baterai lithium NMC 60V29Ah, masing-masing berkapasitas 1,74 kWh. Baterai tersebut menyuplai energi ke motor penggerak elektrik BOSCH Rear Hub Drive 1.500 W yang diklaim mampu mengeluarkan tenaga maksimal 3,1 hp pada 600 rpm dan torsi 97 Nm pada putaran 107,6 rpm.

BACA JUGA:Inilah Alasan Kenapa Daun Mangga Ada Bintik Hitam, Ketahui Cara Mengatasinya Berikut!

Kecepatan tertinggi yang dapat diraih motor Listrik ini sekitar 60 km perjam. Polytron Evo diklaim mampu menempuh jarak sejauh 200 km, atau setara perjalanan dari Kota Kudus ke Yogyakarta menggunakan mode eco.

Untuk pengisian baterai dari 0 hingga 100 persen membutuh waktu sekitar 4,5 jam. Polytron Evo juga telah dibekali lampu full LED yang dikatakan dapat bertahan hingga 50 ribu jam.

Panel instrumen sudah  full digital, serta Smart Key System yaitu system pengamanan ganda menggunakan anak kunci dan remote control. (divanni)

Kategori :