Kucing kepala datar ini bisa ditemukan di hutan-hutan Sumatera dan Kalimantan. Kucing kepala datar dikenal pandai berenang dengan kaki berselaput serta cakar yang tidak bisa ditarik ke dalam. Oleh karena itu, hewan ini tinggal di lahan basah, seperti Rawa, tepi sungai, dan danau.
3. Kucing Emas
Kucing emas disebut juga dengan nama harimau kijang oleh masyarakat Sumatera. Kucing ini diami hutan di Pulau Sumatera dan termasuk hewan yang langka keberadaannya.
BACA JUGA: Harganya Mahal, Inilah 5 Fakta Unik Kucing Mata Beda Warna atau Kucing Mata Aneh
Kucing ini jika dilihat dari bentuk tubuh dan fisiknya, banyak yang menganggap anak harimau. Karena jika dibandingkan dengan jenis kucing kampung di Indonesia, kucing ini ukuran tubuhnya lebih besar dan memiliki suara yang berbeda dengan kucing kampung. Kucing ini juga memiliki kemampuan berburu.
Sesuai namanya, tubuh kucing ini hampir seluruhnya ditutupi oleh bulu berwarna coklat keemasan.
Tetapi terkadang kucing ini juga memiliki warna belang-belang dengan warna emasnya yang dominan. Sedangkan bagian dalamnya tampak lebih cerah dibandingkan warna bagian pinggulnya.
4.Kucing Bakau
Kucing ini memiliki ciri-ciri berupa bulu yang cukup tebal, berwarna kelabu dengan bintik hitam acak. Matanya tajam ke atas dan sedikit gemuk pada moncongnya.
BACA JUGA: Inilah Cara Mengerti Bahasa Kucing dari Suaranya, 5 Cara Berkomunikasi Dengan Anabul
Habitat kucing ini berada di sepanjang sungai, rawa, dan hutan bakau. Makanan alaminya berupa ikan. Kucing jenis ini perenang tanggu dan peloncat handal dari dahan ke dahan. Meski gembul, namun tak heran jika badannya akan terlihat kekar dan besar karena berolahraga setiap hari.
Kucing ini juga salah satu kucing yang dilindungi dan terancam punah oleh IUCN. Habitat aslinya terbatas dan sering dirusak oleh manusia membuat jumlahnya berkurang setiap tahun.
5. Kucing Kuwuk
Kucing Kuwuk ini memiliki ciri khas berupa corak tutul pada bulunya. Di antara jari-jari kakinya terdapat selaput yang membedakan dengan kucing lain.
Kucing ini tersebar di beberapa negara Asia seperti Indonesia seperti Pulau Sumatera, Jawa, Bali, dan Kalimantan.
BACA JUGA: Kenali 6 Ciri Ciri Kucing Mulai Nyaman dan Cinta Sama Pemiliknya