Ini 6 Ciri Kucing Pembawa Hoki Untuk Pemiliknya, yang Mungkin Tidak Kamu Sadari! Salah Satunya dari Warna Bulu

Selasa 02-01-2024,13:08 WIB
Reporter : Andhika S
Editor : Andhika S

RADARKUNINGAN.COM - Ini dia 6 ciri kucing pembawa hoki, yang mungkin tidak kamu ketahui dan sadari, yang salah satunya bahkan dapat dicirikan dari warna bulu. Simak selengkapnya disini!

Dalam dunia yang penuh misteri dan beragam, keyakinan, kucing sering dianggap sebagai pembawa keberuntungan atau Hoki. Kepercayaan ini telah melahirkan mitos tentang ciri-ciri tertentu.

Dimana ciri ciri tersebut menandakan bahwa seekor kucing memiliki kemampuan untuk membawa keberuntungan bagi pemiliknya.

Dalam artikel ini, kita akan menjelajahi 6 ciri kucing pembawa hoki. Mulai dari perilaku unik hingga karakteristik fisik yang istimewa, simak rincian selengkapnya di pembahasan dibawah ini!

BACA JUGA:8 Tanda Kucing Sayang Pada Pemiliknya, Lebih dari Apapun!

Walau mereka memang dipercaya membawa keberuntungan atau membawa hoki. Namun, ini tidak berarti bahwa kita bisa seenaknya memelihara mereka secara asal.

Jadi meskipun akhirnya kita berencana untuk memelihara Hewan peliharaan ini, kita harus bisa bertanggung jawab dengan cara merawat mereka dengan baik dan menjaga kesejahteraan mereka.

1.  Memiliki Kepala dan Telapak Kaki Warna Putih Polos

Ciri kucing pembawa hoki yang pertama, adalah kucing yang memiliki bulu putih polos pada bagian kepala dan keempat telapak kaki mereka.

Kucing dengan ciri ini, sangat dipercaya membawa keberuntungan dan kesejahteraan bagi pemiliknya. Jika dirawat dengan baik dan penuh perhatian.

BACA JUGA:7 Jenis Kucing Pembawa Hoki dan Mendatangkan Rezeki Bagi Pemiliknya, Yuk Kenali Ciri-Cirinya

2. Kucing Warna Oren

Ciri selanjutnya yang diyakini sebagai pembawa hoki, adalah kucing yang memiliki warna bulu oren. Dimana ciri ini sangat mudah untuk ditemui.

Menurut Primbon Jawa, kucing yang dikenal sebagai preman atau penguasa daerah mereka ini, ternyata dapat membawakan banyak energi positif bagi para pemiliknya.

Jadi, untuk kalian yang mungkin sudah merawat kucing oren mu dengan baik. Maka kalian adalah salah satu calon orang beruntung.

Kategori :