RADARKUNINGAN.COM- Memiliki tanaman hias di area sekitar rumah memiliki tujuan untuk memperindah dan mempercantik rumah.
Namun beberapa orang percaya bahwa ada jenis tanaman yang di percaya pembawa rezeki di rumah, ternyata tanaman-tanaman ini seringkali kita temui di rumah-rumah orang.
Beberapa kepercayaan seperti fengshui merekomendasikan untuk para pecinta tanaman hias untuk menanam tanaman yang disebutkan.
Apa saja tanaman yang di sebutkan membawa keberuntungan menurut fengshui?
BACA JUGA:Tips Mudah Merawat Janda Bolong Varigata Agar Cepat Tumbuh dan Berkembang Biak
Berikut 7 Jenis Tanaman Yang di Percaya Pembawa Rezeki di Rumah
1.Pohon Uang
Pachira Money Tree atau pohon uangmerupakan tanaman yang biasa digunakan dalam feng shui, yang diyakini dapat membawa keberuntungan dan menarik kekayaan Pohon ini memiliki bentuk batang yang unik seperti di kepang.
Nah, jika ingin menanamnya di rumah, disarankan untuk memiliki tiga sampai lima tanaman agar dapat membawa keberuntungan. Hindari untuk menanam empat pohon Pachira Money Tree
2.Bambu Keberuntungan
Dalam budaya Asia, tanaman bambu dianggap sebagai simbol keberuntungan, Bunda. Orang Cina menyebut Hoki Bambu sebagai Fu Gwey Zhu dengan tiga simbol yang menandakan Fu – Keberuntungan, Gwey – Kekuasaan dan Kehormatan dan Zhu – Bambu.
Tanaman Hoki Bambu membawa harmoni dari lima elemen feng shui, sehingga dapat memberikan pengalaman hidup yang positif.
BACA JUGA:3 Tanaman Hias Ini Sangat Cocok Diletakan Pada Area Ruang Tamu, Terdapat Banyak Manfaat yang Harus Anda Tahu!
3.Basil
Apakah Anda suka memasak di rumah? Basil merupakan salah satu tanaman herbal yang punya simbol keberuntungan dan kesehatan secara umum.
Menurut pengobatan herbal holistik, basil dapat mengobati masuk angin, peradangan, dan melancarkan peredaran darah. Oleh karena itu, tanaman basil dipercaya dapat menangkal energi buruk.
Tanaman pembawa keberuntungan ini merupakan tanaman yang membutuhkan banyak sinar matahari dan air. Dan karena ini paling sering digunakan dalam memasak, Anda pasti ingin meletakkannya di dapur atau ruang makan serta mempelajari cara menyimpan herba dengan benar agar kesegarannya tetap terjaga.
4.Jade
Tanaman jade sering dianggap sebagai tanaman uang karena bentuk daunnya bulat, menyerupai koin. Ada kepercayaan bahwa siapapun yang memelihara tanaman jade di dalam rumah, maka rezeki akan senantiasa mengalir.
Tanaman pembawa keberuntungan ini membutuhkan banyak sinar matahari namun tidak terlalu banyak penyiraman. Selain itu, warna daunnya dapat menunjukkan kualitas udara dalam ruangan, hijau berarti sehat dan kuning kurang sehat.
BACA JUGA:Kelebihan Tanaman Hias Janda Bolong yang Perlu Diketahui, Ternyata Banyak Manfaatnya
5.Lidah mertua
Disebut juga tanaman ular karena daunnya yang tampak licin ke atas, lidah mertua membawa energi perlindungan yang kuat. Dalam hal penempatannya, tanaman lidah ibu mertua paling cocok diletakkan di dekat pintu depan. Meskipun pinggirannya yang tajam tidak cocok untuk kamar tidur, namun bisa digunakan di ruang tamu.
Tanaman lidah mertua merupakan tanaman kuat yang hanya memerlukan sedikit perawatan dan hanya boleh disiram secara sporadis.
6.Bunga Anggrek
Menurut feng shui, Anggrek memiliki kemampuan unik untuk membawa keberuntungan dalam cinta.
Bunga Anggrek memelihara hubungan yang sedang terjalin saat ini. Selain itu, Bunga Anggrek juga dapat meningkatkan kesempatan untuk menemukan cinta dan pasangan.
BACA JUGA:Tips Mudah Cara Merawat Tanaman Hias Janda Bolong Agar Cepat Beranak
7.Daun Kemangi
Daun Kemangi yang secara ilmiah disebut Ocimum Sanctum adalah tanaman yang dihormati di India dan dianggap suci dalam agama Hindu.
Daun kemangi memiliki sifat pemurnian, dapat memberantas energi negatif dan mampu menarik kepositifan.
Sekian artikel mengenai 7 tanaman hias yang di percaya pembawa rezeki di rumah menurut fengshui, apakah kamu tertarik untuk menanamnya di rumah? tidak salahnya anda mencoba.