Inilah 4 Tempat Indoor Cocok Diletakan Sirih Gading Karena Memiliki Manfaat Bagi Kesehatan

Selasa 13-02-2024,06:00 WIB
Reporter : Istiqomah
Editor : Istiqomah

RADARKUNINGAN.COM- Sirih gading sering disebut dengan tanaman monstera yang sangat memikat perhatian sehingga tidak jarang banyak orang yang telah memilikinya.

Tanaman ini juga bermanfaat untuk membuat ruangan tampak sejuk alami serta dapat menyerap racun yang membahayakan kesehatan manusia.

Dikenal sebagai tanaman yang mudah untuk dirawat, sangat cocok untuk dijadikan tanaman hias indoor loh, oleh karenanya banyak yang memajangnya sebagai dekorasi ruangan indah.

Biasanya sirih gading mudah ditemukan pada kafe, tempat makan, rumah sakit mall dan rumah, hal tersebut karena fungsinya yang memberikan kenyamanan untuk dipandang.

BACA JUGA:5 Penyebab Tanaman Janda Bolong Tidak Tumbuh, Salah Satunya Karena Ukuran Pot Tidak Sesuai, Coba Periksa!

Berbagai jenis sirih gading sehingga dapat dijadikan tanaman dekorasi sesuai dengan tema yang anda gunakan, dengan begitu sirih gading ini memberikan keindahan pada dekorasi ruangan.

Jenis jenis sirih gading juga sangat beragam, mulai dari Golden pothos, Marble queen pothos, Neon pothos, Manjula pothos dan masih banyak lagi yang bagus dijadikan dekorasi indoor.

Artikel ini akan membahas tentang tempat yang cocok untuk meletakan sirih gading di indoor bagian rumah, yaitu:

Inilah 4 Tempat Indoor Cocok Diletakan Sirih Gading

Agar ruangan menjadi tampak terlihat indah dan estetik sesuai dengan keinginan makan terdapat rekomendasi dalam meletakan tanaman ini pada area indoor.

BACA JUGA:Menarik dan Minim Perawatan! 4 Cara Merawat Sirih Gading untuk Vertikal Garden, Mempercantik Ruang Hijau Anda

Namun anda juga harus mengetahui bahwa sirih gading memerlukan sinar matahari yang cukup alias tidak terkena paparan langsung sehingga sangat cocok diletakan pada indoor. Oleh karena itu, inilah 4 tempat yang cocok diletakan sirih gading.

1. Ruang Tamu

Ruang tamu adalah tempat biasa orang datang dan pergi, sehingga jika sirih gading diletakan pada ruang tamu akan menyerap racun yang berasal dari polusi udara, racun asap rokok dan racun lainnya.

Fungsi sirih gading juga dapat mempercantik ruang tamu, sehingga tampilan ruangan akan menjadi estetik alami yang tampak lebih segar untuk dipandang.

Kategori :