RADARKUNINGAN.COM - Ular kecil yang sering masuk ke rumah seringkali menjadi ancaman menakutkan bagi banyak orang. Selain itu, ular dikenal sebagai hewan yang berbahaya.
Ular dapat hidup di berbagai lingkungan, mulai dari pepohonan, gurun, rawa, sungai, hingga tanah termasuk rumah.
Anda harus memberikan perhatian khusus terhadap ular yang hidup di tanah dan harus berhati-hati agar tidak masuk ke dalam rumah.
Pada umumnya ular sering masuk ke pemukiman warga dan mencari beberapa bagian dalam rumah, khususnya tempat lembab dengan pencahayaan minim.
Biasanya sering terjadi saat musim hujan. Ada tiga jenis ular kecil yang sering masuk ke rumah dan keberadaannya harus diwaspadai. Berikut ulasan selengkapnya:
3 Jenis ular Kecil yang Sering Masuk Rumah
1. Ular Welang
Ular welang sering juga disebut ular belang. Sesuai dengan nama lainnya, tubuhnya berwarna putih dan hitam, dengan corak warna-warni di sekeliling tubuhnya seperti gelang.
Ular welang banyak yang hidup di air tawar seperti sungai dan danau. Namun ular jenis ini juga banyak ditemukan di persawahan.
BACA JUGA:Megawati Hangestri Antar Klub Voli Korea Red Spark Melaju ke Playoff Setelah Penantian Tujuh Tahun
BACA JUGA:Penanganan Longsor di Cikijing Diprediksi Baru Beres Jumat, Jalur ke Ciamis - Kuningan Terputus
Ular welang sering berburu makanan pada malam hari. Ular welang merupakan salah satu jenis ular neurovenom yang dapat membuat korbannya tidak sadarkan diri.
Ular ini juga sangat tenang, tidak agresif dan suka mendekati sumber cahaya lampu atau api.