Bisa Hidup Lebih Lama Dari Jenis Ras, Ini Umur Maksimal Kucing Kampung Dan Faktor Yang Menentukannya

Selasa 16-04-2024,03:05 WIB
Reporter : Erlangga Auliyan
Editor : Erlangga Auliyan

RADARKUNINGAN.COM - Memelihara kucing kampung, menjadi pilihan beberapa pecinta kucing yang tidak ingin susah-susah membeli kucing ras. Namun, ada beberapa aspek yang memang tidak diketahui pecinta kucing, salah satunya adalah umur maksimal kucing kampung.

Meski umur maksimal kucing, apapun jenisnya, tidak bisa kita tentukan, akan tetapi para peneliti yang mendalami hewan ini telah mengkalkulasi dan memperkirakan usia maksimal kucing. 

Sebagai contoh, kucing ras diperkirakan berumur delapan belas, hingga dua puluh tahun. Sama halnya dengan kucing kampung. Jenis kucing domestik ini juga memiliki usia dan umur maksimal.

Untuk menambah wawasan dan pengetahuan kamu tentang umur maksimal kucing kampung, kali ini kami akan membahas umur maksimal kucing kampung. Untuk mengetahui informasi dan penjelasan mengenai hal ini, yuk, simak penjelasannya berikut ini! 

BACA JUGA:Bisa Lebih Panjang Dari Usia Hewan Lain, Ternyata Ini Usia Maksimal Kucing Ras, Simak Penjelasannya

Faktor Kesehatan

Berbeda dengan kucing ras, kucing kampung memiliki kesehatan tubuh yang berbeda. Seperti yang kamu ketahui, kucing kampung cenderung memiliki daya tahan yang lebih lemah dibanding kucing ras.  

Sudah bukan menjadi hal umum, saat induk kucing memakan anak kucing karena anak kucing tidak sehat. Perilaku ini menjadi indikator kesehatan kucing kampung. Tidak hanya perilaku induk memakan anak kucing, kucing kampung juga kerap ditemukan dengan kondisi fisik yang bahkan tidak lengkap.

Meski begitu, kucing kampung dapat bertahan hidup hingga umur Sdua puluh hingga dua puluh lima tahun. Jika berada di alam liar dan tidak dipelihara manusia, kucing kampung tetap dapat hidup seperti kucing ras, hingga lima belas tahun. Semuanya tergantung dengan kesehatan fisik masing-masing.

BACA JUGA:ALHAMDULILLAH, Jalan Cipasung-Subang Sudah Dibuka Lagi, Sekda Dian Pastikan Penanganan Longsor Sampai Tuntas

Faktor Makanan dan Lingkungan

Seperti yang kamu ketahui, untuk bisa bertahan hidup di alam liar, kucing kampung memerlukan nutrisi, protein, dan kalsium yang cukup untuk menyambung hidupnya. Namun, jika makanan yang dikonsumsi oleh kucing malah mengandung virus dan bakteri, maka dapat mempersempit umur kucing kampung itu sendiri.

Makanan yang dapat memperpendek umur kucing kampung adalah tikus got, cicak, hingga makanan sisa yang mengandung zat berbahaya untuk kucing kampung. Hal ini dikarenakan hewan-hewan tersebut mengandung bakteri dan kuman berbahaya yang dapat merusak organ dalam kucing.

Inilah yang menjadi alasan utama, terkait umur kucing kampung yang tidak mudah ditebak. Oleh karena itu, kucing kampung yang dipelihara manusia, dapat memiliki harapan hidup yang lebih panjang. 

BACA JUGA:Sekilas Terlihat Serupa, Tapi Ternyata Inilah Perbedaan Antara Harimau dengan Macan

Kategori :