Wajah Lebih Cerah dan Awet Muda! 6 Manfaat Masker Pepaya yang Perlu Diketahui

Minggu 21-04-2024,04:05 WIB
Reporter : Sopa Sophia
Editor : Yuda Sanjaya

 Sel-sel kulit mati yang menyumbat pori-pori akan terangkat, sehingga  tumbuhnya jerawat di muka dapat dicegah.

4. Mengurangi kerutan di wajah

Selain bertambahnya umur, radikal bebas juga menjadi penyebab munculnya kerutan halus di wajah. Tentu kamu perlu mengatasinya agar wajah terlihat lebih muda.

Masker pepaya cocok jadi pilihan untuk mengatasi tanda-tanda penuaan dini di wajah.  Vitamin C dan E ini dapat melawan radikal bebas sehingga kulit kamu tampak lebih muda dan terhindar dari penuaan dini.

BACA JUGA:Jenis Ular Tidak Berbisa, Ini Dia 5 Fakta Menarik Ular Kadut, yang Banyak Ditemukan di Sekitar Kita

5. Memudarkan noda hitam

Kandungan beta karoten di dalam buah pepaya mampu memudarkan noda hitam di wajah kamu, loh.

Menggunakan pepaya sebagai masker wajah juga dipercaya dapat menghambat produksi zat pewarna kulit, jadi kulit terlihat lebih glowing.

Pepaya juga bisa mengatasi mata panda, lingkaran hitam di bawah mata kerap muncul karena kamu kelelahan atau kurang tidur.

BACA JUGA:Kucing Liar Sering BAB di Halaman Rumah? Gunakan Cara Alami untuk Mengusir Tanpa Kekerasan, Inilah 3 Caranya!

Mata panda cukup menganggu tampilan wajah, jadi kamu harus cepat-cepat mengatasinya.

6. Mengencangkan kulit

Seiring pertambahan usia, kulit biasanya mulai mengendur, termasuk kulit wajah. Kandungan antioksidan di dalam pepaya bisa membuat kulit wajah tetap kenyal dan kencang. Jadi kamu terlihat awet muda.

Nah itulah manfaat masker pepaya yang perlu diketahui, semoga bermanfaat. (Novi Kusuma) 

Kategori :