Selain itu, Anda juga bisa mengganti angka 4 dalam penyebutan 'Four' (sebagaimana dalam Bahasa Inggris). Mengganti angka ke dalam kata Four ini memiliki penyebutan yang serupa dengan api dalam Bahasa Kanton yang sangat berarti semangat.
2. Nomor 5
Selain nomor 4, nomor rumah 5 juga ternyata dianggap sebagai angka pembawa sial dan apes dalam Feng Shui rumah.
BACA JUGA:Suara Merdu Hingga Dapat Keberuntungan Berlimpah, Begini Rahasia Memilih Burung Perkutut yang Bagus
BACA JUGA:Inilah Nomor Rumah yang Membawa Keberuntungan, Ada Apa Saja? Simak Ulasannya!
Pasalnya, angka 5 memiliki penyebutan yang serupa atau terdengar sama dengan kata menangis. Sehingga hal itu seringkali dianggap sebagai sebuah kesialan.
Sama halnya dengan nomor 4, untuk meminimalisir energi negatif yang dapat ditimbulkan dari angka pembawa sial tersebut, Anda bisa menambahkan elemen lingkaran pada nomor rumah Anda.
3. Nomor 7
Angka 7 juga merupakan salah satu angka yang sering dihindari dalam Feng Shui.
Angka ini seringkali dihubungkan dengan kesedihan dan kesepian. Karenanya, tak heran apabila tradisi Feng Shui menganjurkan untuk menghindari angka tersebut pada nomor rumah Anda.
BACA JUGA:10 Burung Peliharaan yang Dipercaya Pembawa Keberuntungan di Rumah, Salah Satunya Terken Misterius
BACA JUGA:4 Burung Peliharaan Terbaik yang Mudah Dipelihara, Cocok untuk Temani Waktu Luang di Rumah
4. Kombinasi Nomor
Angka lainnya yang juga sering dhindari karena dianggap dapat membawa kesialan adalah angka kombinasi dari ketiga angka tadi.
Misalnya saja seperti kombinasi angka 14, 24, 53 dan seterusnya yang juga selalu dihubungkan dengan kesialan.
Meskipun Feng Shui menawarkan panduan untuk memilih nomor rumah yang "beruntung", penting untuk tidak terpaku pada takhayul.