RADARKUNINGAN.COM- Tanaman hias tengah menjadi tren sebagai dekorasi interior untuk mempercantik rumah di kalangan para pecinta tanaman hias.
Menjadikan tanaman hias sebagai dekorasi interior juga merupakan pilihan yang tepat. Nyatanya, tanaman hias di dalam ruangan bukan hanya sekedar dekorasi. Tapi juga memiliki manfaat yang baik bagi kesehatan dan lingkungan rumah.
Tanaman indoor umumnya memiliki manfaat yang dapat memfilter udara dari bahan kimia berbahaya, sehingga udara dalam ruangan menjadi lebih bersih. Dengan begitu, penghuni rumah juga akan lebih sehat.
Selain itu tanaman indoor juga biasanya mudah dirawat sehingga cocok dilakukan oleh pemula sekalipun. Kamu bisa meletakkannya di sudut ruangan, sehingga terlihat elegan dan estetik.
BACA JUGA:Dibalik Angka Nomor Handphone, Ternyata Bisa Membawa Keberuntungan, Buruan Cek Feng Shui No Ponsel!
Bagi Anda yang ingin menambah sentuhan estetik di sudut ruangan, berikut beberapa jenis tanaman indoor untuk diletakkan di sudut ruangan, yaitu:
1. Tanaman karet
Tanaman ini dikenal dengan banyak nama, mulai dari karet kebo, tanaman karet, semak karet. Tanaman karet ini sangat cocok sebagai tanaman dalam ruangan yang memiliki manfaat sebagai pembersih udara alami.
Tanaman ini memiliki ciri-ciri berupa permukaan daun yang mengkilap, tekstur yang lembut, serta tahan kering.
Tanaman karet juga sangat mudah dalam perawatannya. Tanaman ini tidak memerlukan banyak cahaya, dan kamu hanya perlu menyiram saat tanahnya terlihat kering saja.
2. Pothos Emas
Pothos Emas atau sirih gading emas merupakan tanaman hias yang cukup populer. Pothos emas juga terlihat sangat cantik karena merambat dan daunnya berbentuk hati.
Anda juga bisa menanam pothos emas ini dengan media air dalam kaca, sehingga tak kalah cantik dan lebih mudah. Tanaman ini dikenal sebagai pembersih udara alami.
3. Lidah Mertua