RADARKUNINGAN.COM – Tikus merupakan hewan pengerat yan sangat dibenci banyak orang. Hama ini banyak sekali merusak barang dan furnitur di rumah dan menyebar penyakit di rumah.
Ada banyak cara mengusir tikus dari rumah, dan salah satunya adalah dengan menggunakan suara yang ditakuti tikus.
Suara yang ditakuti tikus ini bisa kalian gunakan agar tidak ada tikus atau hewan pengerat lainnya yang masuk ke rumah.
Mungkin kalian bisa mengusir hewan pengerat satu ini dengan menggunakan racun tikus tapi ini berkemungkinan membahayakan.
BACA JUGA:Cara Budidaya Jangkrik yang Mudah dan Menguntungkan; 99 Persen Anti Rugi!
Alih-alih menggunakan racun tikus yang mengandung zat kimia yang berbahaya, kalian bisa memanfaatkan 6 macam suara yang ditakuti tikus berikut ini.
6 Suara yang Ditakuti Tikus
1. Hentakan kaki
Suara yang bisa mengusir hewan pengerat ini yang pertama adalah suara hentakan kaki. Mungkin ini tidak berguna untuk mengusir tikus yag bersembunyi.
Namun jika kalian melihat ada tikus yang sedang berlari ingin masuk ke rumah, kalian bisa menghentakan kaki untuk menghalannginya.
Seperti yang dilansir dari laman PestPointers, hentakan kaki dapat membuat hama ini takut karena menganggap suara ini asing.
BACA JUGA:Inilah 4 Manfaat dan Ragam Ciri Khas Jangkrik, Serangga Kecil yang Bersuara Nyaring
BACA JUGA:10 Inspirasi Nama Kucing Anggora Betina Kesayangan di Rumah, Ada Bahasa Prancis sampai Turki
Tikus biasanya tidak melihat. Namun, indra pendengaran, sentuhan, dan penciuman mereka sangat sensitif.
Hewan pengerat akan ketakutan jika Anda menghentikan kakinya dengan cepat dan keras. Ini akan mengeluarkan suara dan getaran.
2. Tepuk tangan
Dan suaran yang ditakuti tikus yang berikutnya adalah suara tepuk tangan. Tepukan tangan yang keras dan tajam dapat mengganggu pendengaran tikus.