RADARKUNINGAN.COM - Seorang tuna wisma yang berasal dari Lampung, ditemukan meninggal dunia di sebuah warung yang beralamat di Jalan Jendral Ahmad Yani, Kelurahan Larangan, Kecamatan Harjamukti, Kota Cirebon, sekitat pukul 20.00 WIB, Minggu, 7 Juli 2024.
Kapolsek Selatan Timur (Seltim) Polres Cirebon Kota, AKP H Joni Rahmat mengungkapkan, Korban bernama Sapto (60) merupakan tuna wisma yang berasal dari Lampung.
Berdasarkan keterangan 3 orang saksi, korban pertama kali ditemukan oleh petugas parkir minimarket yang tempatnya berdampingan dengan warung TKP.
Ketika saksi tengah bekerja, dikejutkan dengan seorang pria berbaju hitam dengan posisi tengkurap tanpa alas di tanah.
BACA JUGA:Kecelakaan di Kesunean Cirebon, Becak Jadi Korban Tabrak Lari
Setelah didekati, saksi mengenal korban karena sering tidur didepan warung. Sebab itu, dia sempat mencoba membangunkan korban untuk pindah ke tempat biasa.
"Namun saksi melihat korban tidur di bawah kusi panjang (diatas tanah)tanpa alas dan posisi tertelungkup dan tidak kunjung bangun, akhirnya saksi mencoba melaporkan kepada RT dan diteruskan ke Polsek Seltim," jelas Kapolsek kepada radarkuningan.com.
Mendapat laporan peristiwa penemuan mayat, Polisi dan Tim Inafis segera menuju TKP untuk mengidentifikasi dan evakuasi korban.
Kapolsek menuturkan, berdasarkan hasil pemeriksaan awal Inafis, ada darah di pelipis kanan, namun tidak ditemukan tanda tanda kekerasan pada korban. Selain itu, baju dan celana korban dalam kondisi basah.
Dugaan sementara, korban meninggal karena sakit lambung yang dideritanya. Kini, korban sudah ada di kamar jenazah RSD Gunung Jati Cirebon.