Taktik Shin Tae-yong Dibutuhkan Pemain Ber-IQ Tinggi Untuk Memahami Skema Taktiknya, Membutuhkan Pemain Cerdas

Selasa 13-08-2024,04:48 WIB
Reporter : Denis Fayumi
Editor : Denis Fayumi

RADARKUNINGAN.COM - Shin Tae-yong yang merupakan pelatih Timnas Indonesia yang berasal dari negara Korea Selatan.

Ternyata coach Shin Tae-yong selalu menuntut pemain agar punya IQ Tinggi untuk memahami pola taktik yang ia berikan.

Coach Shin meminta agar para pemain harus Ber-IQ Tinggi guna memahami taktik yang ia berikan selama melatih, karena jika para pemain Ber-IQ tinggi seperti yang di harapkan coach Shin.

Usaha Shin Tae-yong tidak akan sia-sia untuk menaikan kualitas para pemain selama masa kepelatihan dirinya.

BACA JUGA:Cedera Saat Piala Presiden 2024, Febri Hariyadi Bakal Lewatkan Setengah Musim Liga 1 2024/2025

Hal ini disinggung oleh Nova Arianto yang pada saat itu sedang podcast di kanal YouTube Podcast Arya Sinulingga yang bernama "bebas" dalam hal tersebut Nova Arianto membahas tentang kepelatihan Timnas Indonesia Shin Tae-yong. Yang selalu menuntut pemain agar Ber-IQ 

"Masalah kecerdasan, ini coach Shin memang selalu sampaikan," kata Nova Arianto dilansir  dari Youtube Arya Sinulingga.

"'Sepak bola sekarang kita membutuhkan orang-orang yang cerdas."

"Menurut coach Shin pemain harus punya lQ tinggi karena saat dia menerima instruksi dia bisa paham," Sambung Nova Arianto.

BACA JUGA:Eks Striker Gaek Persib Bandung Herman Dzumafo Tampil Tarkam di Kuningan, Sukses Cetak Hattrick

"Karena analisa coach Shin saat dia melatih, pernah dia katakan anak ini seperti IQ-nya rendah dan akhirnya ada beberapa pemain, saya nggak bisa sebut, Si A misalnya kita cek IQ pemain tersebut setelah dilihat memang dia masuknya di level bawah (IQ).

"Akhirnya memang kejadian, pemain tersebut tidak bisa diberikan instruksi yang sangat banyak, hanya yang simpel-simpel saja' tambahnya.

"Pernah saat main, pemain itu dimarahin makin ngeblank," ujar Nova.

"Akhirnya coach Shin sampaikan kalau kita kasih instruksi, udah nggak usah banyak bicara biarkan dia main aja," tambahnya.

BACA JUGA:Jaminan Dipanggil STY, 3 Pemain Persib Bandung Bisa Diturunkan di Kualifikasi Piala Dunia, No 1 Striker

Kategori :