RADARKUNINGAN.COM - Pada Kualifikasi Putaran Ketiga Piala Dunia 2026, Timnas Indonesia di hadapkan dengan lawan yang tangguh.
Tentu saja pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong tidak tinggal diam.
Juru taktik berkebangsaan Korea Selatan tersebut, kabarnya tengah meracik lini depan Timnas Indonesia.
Apalagi di tengah kondisi para striker yang minim perolehan gol dan kurang tajam.
BACA JUGA:Ketahui, Infinix Note 40X 5G Resmi Hadir dengan Layar 120Hz dan Kamera 108MP, Simak Penjelasannya
Masalahnya, Timnas Indonesia yang lolos pada putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 menghadapi perjalanan sangat sulit.
Oleh karena itu di bawah kepemimpinan Shin Tae-yong dirinya mencari asisten pelatih baru Timnas Indonesia khusus striker. Guna meracik pola penyerangan Timnas Indonesia
Ya, sempat sebelumnya bangku kepelatihan striker Timnas Indonesia kosong sudah sangat lama.
Kini bangku tersebut telah ditempati oleh Yeom Ki-Hun yang berasal dari negara yang sama dengan coach Shin Tae-yong yaitu Korea Selatan.
BACA JUGA:Sempat Hilang Tanpa Kabar, Gelandang Persib Bandung Abdul Aziz Diam-diam Didaftarkan Persis Solo
Yeom Ki-Hun merupakan legenda klub Suwon Samsung Blue Wings sudah tiba di Indonesia untuk menjalankan tugasnya.
Shin Tae-yong yang merupakan juru taktik Timnas Indonesia langsung menunjuk Yeom Ki-Hun untuk menempati bangku kepelatihan yang sudah lama tidak ditempati.
Dirinya percaya seratus persen kepada Yeom Ki-Hun sebagai pelatih khusus striker Timnas Indonesia.
Karena pada saat itu mereka berdua pernah bekerja sama meloloskan Timnas Korea Selatan yang bermain di Piala Dunia.