RADARKUNINGAN.COM - Kabar gembira menghampiri timnas Indonesia pada Minggu, 18 Agustus 2024, ketika Maarten Paes resmi dapat memperkuat tim Garuda setelah memenangkan kasus di Pengadilan Arbitrase Olahraga atau Court of Arbitration for Sport (CAS).
Maarten Paes sebelumnya dianggap tidak memenuhi syarat untuk membela timnas Indonesia karena pernah bermain untuk timnas U-21 Belanda.
Namun, pertandingan tersebut ditunda akibat pandemi COVID-19, sehingga Paes dinyatakan masih berusia 21 tahun saat membela Belanda. Kemenangan ini memberikan peluang bagi Indonesia untuk semakin memperkuat skuadnya.
Erick Thohir, Ketua Umum PSSI, menyampaikan optimisme terkait kontribusi Maarten Paes. “Kami percaya bahwa Maarten Paes akan membawa dampak positif bagi tim dan membantu timnas Indonesia meraih prestasi lebih baik,” ucapnya.
Keputusan ini menjadi bukti komitmen PSSI dalam mencari talenta terbaik demi masa depan sepak bola Indonesia.
Maarten Paes kini diharapkan bisa segera memperkuat timnas Indonesia dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 yang akan berlangsung pada September 2024, di mana Indonesia dijadwalkan melawan Arab Saudi dan Australia.
Kehadiran Paes dalam skuad memberikan harapan besar bagi pencinta sepak bola Tanah Air.
Respon Media Vietnam
Keberhasilan Maarten Paes dalam kasus ini juga menjadi sorotan media Vietnam. Sejumlah media di sana turut memberitakan perkembangan terbaru mengenai kiprah kiper Belanda ini bersama timnas Indonesia.
Salah satu media, The Thao Van Hoa, menyoroti betapa pentingnya kabar ini bagi perjuangan timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
“FIFA mengabulkan permintaan ijin untuk kiper Belanda, Maarten Paes, bermain untuk timnas Indonesia,” tulis The Thao Van Hoa.
Media tersebut juga mencatat keunggulan fisik Paes dengan tinggi badan 191 cm, yang tentunya menjadi aset penting dalam menjaga gawang timnas.
Di sisi lain, media Vietnam lainnya, Tin The Thao, mengulas bahwa Paes melengkapi skuad naturalisasi Indonesia. “Dia (Paes) melengkapi puzzle yang hilang dalam all-star skuad naturalisasi timnas Indonesia,” tulis Tin The Thao.
BACA JUGA:Maarten Paes Done! Erick Thohir Janjikan Kejutan Lainnya Untuk Timnas Indonesia, Striker Baru?