RADARKUNINGAN - Manuel Neuer memutuskan pensiun dari sepakbola internasional bersama Timnas Jerman. Selain itu, beberapa nama lain mengikuti langkah yang sama.
Manuel Neuer, kiper berusia 38 tahun ini, mengumumkan hal tersebut melalui media sosial pribadinya pada 21 Agustus 2024.
Keputusan ini mengakhiri kariernya bersama Die Mannschaft selama 15 tahun. Keputusan tersebut membuatnya menjadi pemain keempat yang pensiun dari Timnas Jerman selepas Euro 2024.
Sebelumnya, tiga rekannya telah lebih dahulu pensiun. Siapa saja mereka? Termasuk Neuer, berikut beberapa pemain yang pensiun dari Timnas Jerman pada musim panas 2024.
BACA JUGA:Batik Kamuning Motif Oyot Mingmang dan Merak Bribis, Butuh 3 Hari Pengerjaan
Toni Kroos, mengakhiri karier apiknya bersama Timnas Jerman selepas Euro 2024.
Tak hanya di level internasional, gelandang berusia 34 tahun ini juga gantung sepatu dari sepak bola profesional. Real Madrid menjadi klub terakhir yang dibelanya sebelum pensiun.
Pemain kelahiran Greifswald ini sejatinya sudah pensiun dari Timnas Jerman pada 2021 lalu. Namun, Kroos dipanggil lagi jelang Euro 2024 demi menambah kualitas skuad.
Sayangnya, dia gagal membantu Timnas Jerman meraih juara. Selama memperkuat Timnas Jerman, Kroos mencatatkan 114 caps. Dia mampu mengemas 17 gol dan 21 assist.
BACA JUGA:Aktor Warkop DKI Reborn Asal Kuningan Terkesima Batik Kamuning
Dia juga merupakan sosok kunci keberhasilan Die Mannschaft menjuarai Piala Dunia 2014.
Dalam turnamen yang dihelat di Brasil tersebut, dia memainkan seluruh laga dari fase grup hingga final dengan kontribusi 2 gol dan 4 assist.
Tak berselang lama, Thomas Mueller juga memutuskan pensiun membela Timnas Jerman. Dia mengumumkan hal tersebut melalui media sosial pribadinya pada 15 Juli 2024.
Pemain Bayern Munich ini mengakhiri kariernya bersama Die Mannschaft setelah 14 tahun. Sejak debutnya pada 2010, Mueller menjelma menjadi pemain penting Timnas Jerman.
BACA JUGA:Timnas Indonesia U20 Ciptakan Sejarah, Kalahkan Tim Berperingkat FIFA Terbaik di Korea Selatan