Alex Fastoor Sangat Antusias Latih Timnas Indonesia, Simak Kata-Katanya

Alex Pastoor resmi menjadi asisten pelatih Patrick Kluiver di Timnas Indonesia.-Tangkapan layar-Youtube
RADARKUNINGAN.COM - Alex Pastoor mengungkapkan cerita di balik keputusannya mengambil pekerjaan sebagai asisten pelatih Timnas Indonesia.
Dia menyebut, hal itu berawal dari tawaran Patrick Kluivert melalui sambungan telepon. Hal itu diungkapkan Pastoor dalam sebuah wawancara eksklusif bersama kepada media Belanda, Ziggo Sports.
“Saya ditelepon Kluivert. Dia bertanya kepada saya, apakah tertarik menjadi pelatih tim nasional, tapi dia tak menyebutkan negara mana yang bakal ditangani,” kata Pastoor.
Pastoor mengaku, tak berpikir panjang soal tawaran dari Kluivert. Tanpa basa-basi, dia langsung tertarik dan siap menerimanya.
BACA JUGA:PKB Kuningan Kembali Gelar Food Bank PUMR, Hadir Setiap Hari Jumat
Namun, usai itu, dia tak mendapat kabar lagi dari Kluivert soal kejelasan bakal menjadi pelatih tim nasional mana.
“Ya, saya sangat tertarik {walau tidak tahu negara mana yang bakal dilatih). Dia bahkan mengatakan jika saya bakal menyukainya, tapi dia tak mengabari saya lagi,” ujar Pastoor saat berbicara kepada jurnalis senior Wytse van der Goot.
Dia mengatakan, tak berpikir soal negara mana yang akan dilatihnya nanti. Namun, Pastoor sudah tahu jika tawaran itu bukan untuk melatih Timnas Belanda.
Sejak pertama kali mendengar tawaran Kluivert, dia sudah kadung antusias dan menunggu hingga akhirnya dapat kejelasan bakal menangani Timnas Indonesia.
BACA JUGA:Diskatan-Polres Kuningan Serentak Tanam Jagung 1 Juta Hektare
“Saya berpikir, ini sangat menyenangkan ketika akhirnya jadi pelatih Timnas Indonesia. Setelah itu, saya bertemu Denny Lanzaat dan Kluivert di hotel wilayah Amsterdam. Kami bahagia seperti anak-anak, cukup antusias untuk segera menangani tim dan kami senang bisa dipilih,” bebernya.
Ini jadi pekerjaan pertama Pastoor di luar Eropa. Dia juga mengaku, belum sekalipun mengunjungi Indonesia, tetapi sudah sedikit tahu soal masyarakat di negara ini sangat gila sepak bola.
“Saya belum pernah pergi ke Indonesia. Dari yang diceritakan banyak orang dan beberapa buku yang saya baca, Indonesia punya belasan ribu pulau dan 277 juta jiwa penduduk. Melihat itu, masyarakat yang gila bola tentu sangat menakjubkan,” kata Pastoor.Alex Pastoor dijadwalkan datang ke Indonesia pada akhir Januari 2025.
BACA JUGA:Terkait Dugaan Pelanggaran Etik Anggota, PKB Kuningan Minta Maaf
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: radarkuningan.com