Tak Dapat Kakaknya, Adiknya Bergabung: Eliano Reijnders Resmi Gabung Timnas Indonesia

Sabtu 07-09-2024,15:44 WIB
Reporter : Adi K
Editor : Asep Kurnia

RADARKUNINGAN - Eliano Reijnders diperkirakan bakal segera bergabung bersama Timnas Indonesia. Adik dari pemain AC Milan ini, sudah bertemu Ketua Umum PSSI, Erick Thohir di Jakarta belum lama ini.

Belakangan ini, publik sepakbola Indonesia ramai membicarakan proses naturalisasi pemain baru untuk memperkuat Timnas. Salah satu nama yang menjadi sorotan adalah Eliano Reijnders, bek kanan muda yang kini bakal segera gabung dengan Timnas Indonesia.

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menjadi pusat perhatian setelah meresmikan Eliano Reijnders sebagai pemain naturalisasi terbaru.

Keputusan ini diambil setelah banyak pertanyaan muncul dari media dan para penggemar tentang proses naturalisasi pemain keturunan.

BACA JUGA:Maarten Paes dapat Julukan dari FIFA Setelah Gagalkan Penalti Arab Saudi, Begini Katanya

Kehadiran Eliano diharapkan dapat memperkuat lini pertahanan Timnas Indonesia di bawah asuhan pelatih Shin Tae-yong.

Eliano Reijnders, yang saat ini bermain di klub kasta tertinggi Liga Belanda, PEC Zwolle, adalah pria berdarah Belanda dengan garis keturunan Indonesia dari ibunya, Angelina Lekatompessy, yang berasal dari Maluku.

Ia lahir di Tampere, Finlandia, pada 23 Oktober 2000, dan kini berusia 23 tahun.

Selain itu, ayahnya, Martin Reijnders, juga merupakan mantan pemain PEC Zwolle, yang menjadi inspirasi bagi Eliano dalam mengejar karier di dunia sepak bola.

BACA JUGA:Tiba di Indonesia, Pelatih STY Terima 3 Kabar Baik Jelang Menghadapi Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Eliano bukanlah satu-satunya pemain keturunan yang dinaturalisasi oleh PSSI. Erick Thohir juga berhasil mengamankan Mees Hilgers, seorang bek yang juga bermain di Liga Belanda.

Keduanya diharapkan bisa memberikan kontribusi besar bagi Timnas Indonesia di masa mendatang.

Eliano Reijnders adalah anak kedua dari tiga bersaudara dalam keluarga Reijnders. Kakaknya, Tijjani Reijnders, saat ini bermain untuk klub raksasa Italia, AC Milan.

Sebelum Eliano, pihak Indonesia sempat mendekati Tijjani untuk dinaturalisasi. Namun, pemain yang bersangkutan lebih memilih membela Timnas Belanda, meskipun sempat ada tawaran dari Indonesia.

BACA JUGA:Tribun Stadion Kosong, Pendukung Arab Saudi Tidak Minati Roberto Mancini

Kategori :