Sementara itu, Cagub Jabar, Ahmad Syaikhu mengucapkan terima kasih atas doa serta dukungan yang diberikan para kiai dan santri tersebut.
Syaikhu mengaku senang melihat kecerian yang terpancar dari wajah para santri.
"Kalau melihat santri santriwati di sini begitu cerah, ini secarah masa depan Jawa Barat," ucap Syaikhu.
Pada kesempatan itu, Syaikhu juga mendoakan agar para santri menjadi pejuang dan pemimpin di masa depan.
"Insya Allah dari santri-santri sini ke depan ada yang menjadi pengusaha sukses, ada yang memiliki pesantren-pesantren besar, dan insya Allah juga akan menjadi pemimpin-pemimpin negeri ini," tandasnya.