RADARKUNINGAN.COM - Kulit kering bisa terjadi karena berbagai kondisi. Dimulai dengan peralihan cuaca maupun kondisi tubuh yang mulai mengalami perubahan hormon.
Cara merawat kulit kering harus dengan cara yang tepat agar kulit tetap sehat.
Kulit kering kadang dianggap mengganggu dalam hal penampilan. Ciri-ciri dari kulit kering sendiri yaitu kulit terasa kasar, gatal, mengelupas, serta mudah iritasi.
Untuk mengatasi kulit kering harus dengan perawatan yang baik dan benar. Bagaimana caranya? Berikut penjelasan agar kulit bermasalah tersebut bisa kembali sehat.
BACA JUGA:Supaya Awet Muda, Inilah Produk Skincare yang Harus Dimiliki di Usia 30-an
BACA JUGA:Bek Timnas Indonesia Sudah Banyak, Apa Keuntungan Kevin Diks Gabung Skuad Garuda?
1. Bersihkan Kulit
Cara yang pertama bagi pemilik kulit kering agar terawat dengan baik dan sehat yaitu dengan rajin membersihkan kulit. Membersihkan kulit bukan hanya sekadar menggunakan produk pembersih saja, tetapi harus memilih produk pembersih yang lembut dan pastinya cocok digunakan oleh si pemilik kulit kering. Jika produk komposisinya terlalu kuat nantinya akan mengangkat minyak alami dari kulit dan akan terasa kering.
Untuk memilih produk pembersih yang lembut, usahakan untuk hindari kandungan alkohol, sodium lauryl sulfate, dan zat pewangi karena dapat mengurangi kelembapan kulit.
2. Teratur Menggunakan Pelembab
Cara selanjutnya yaitu dengan menggunakan pelembab atau moisturizer dengan teratur. Kegunaan pelembab yaitu untuk menjaga lapisan pelindung kulit dari kerusakan. Coba untuk menggunakan produk pelembab yang kemampuan melembapkannya tinggi, biasanya produk yang mengandung ceramide, shea butter, gliserin, asam stearat, dan asam laktat.
BACA JUGA:Ahmad Syaikhu Serap Aspirasi Pengemudi Ojol, Lahan Parkir, Sampah Hingga Banjir
BACA JUGA:Bersama Perempuan Jabar ASIH, Ahmad Syaikhu Ajak Warga Kota Bandung Sarapan Bareng
Waktu terbaik untuk menggunakan pelembap adalah setelah mandi, karena kulit saat itu masih terasa lembap. Gunakanlah pelembap dengan teratur.
3. Konsumsi Makanan yang Baik dan Sehat