Jalin Sinergitas, Bawaslu-Pers Camping Bersama

Jalin Sinergitas, Bawaslu-Pers Camping Bersama

KUNINGAN-Bawaslu Kabupaten Kuningan mengadakan camping bersama dengan para awak media baik cetak maupun elektronik. Kegiatan ini untuk menjalin sinergitas dan silaturahmi antara Bawaslu dengan pers. Tak hanya itu, pertemuan ini sebagai ruang untuk menyampaikan sejumlah kegiatan yang dilakukan Bawaslu Kuningan pasca gelaran Pemilu serentak 2019 di Kabupaten Kuningan. Termasuk kegiatan Sekolah Kader Pengawasan Partisipatif yang baru saja selesai dilaksanakan. “Sekolah kader ini akan dilaksanakan setiap tahun. Kalau tahun sekarang itu pengembangan tahap pertama, tahun depan pengembangan tahap kedua, hingga nanti di tahun 2021 setiap kabupaten terbentuk secara resmi sekolah kader pengawasan pemilu,” kata Ketua Bawaslu Kuningan Ondin Sutarman. Kegiatan di alam terbuka tepatnya di Bumi Perkemahan Talaga Surian Desa Puncak Kecamatan Cigugur itu, menghadirkan pula Komisioner Bawaslu Jabar yakni Wasikin Marzuki. Bagi Ondin, media gathering ini sebagai sarana mempererat silaturahmi sekaligus momentum diskusi bersama. “Jadi semua kegiatan yang dilaksanakan Bawaslu Kuningan ada dasar hukum dan regulasinya. Sehingga terus berkesinambungan terhadap kinerja Bawaslu di tahun-tahun berikutnya,” ujarnya. Sementara Komisioner Bawaslu Jabar Wasikin Marzuki menilai, peran media massa dalam membantu pengawasan pemilihan umum sangat dibutuhkan. Sebab tak dipungkiri, jika kinerja Bawaslu pada proses pemilu itu terbantu dengan keberadaan media massa khususnya dalam penyampaian informasi. “Media massa banyak berperan dalam membantu kinerja Bawaslu, tapi dalam kerjanya jangan sampai salah kutip pernyataan. Nanti malah yang ada bisa menjadi sandungan bagi Bawaslu itu sendiri,” ujarnya. Sebab kerap kali, lanjutnya, pada pemberitaan media massa dijadikan alat bukti pengaduan kasus kepemiluan. Sehingga hal itu menuntut peran media massa agar lebih berimbang dan akurat dalam pemberitaan. (ags)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: