Ada Adegan Merangkul dan Mencium Dalam Rekonstruksi Ferdy Sambo

Ada Adegan Merangkul dan Mencium Dalam Rekonstruksi Ferdy Sambo

Adegan rekonstruksi pembunuhan Brigadir J yang melibatkan Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi--Youtube

JAKARTA, RADAR KUNINGAN.COM - Rekonstruksi kasus pembunuhan Brigadir J dengan beberapa tersangka digelar hari ini, Selasa 30 Agustus 2022.

Rekonstruksi digelar untuk melengkapi kebutuhan berita acara pemeriksaan atas pembunuhan Brigadir J.

Nama-nama tersangka yang terlibat dalam pembunuhan tersebut, hadir di lokasi, diantaranya Ferdy Sambo dan sang istri Putri Candrawathi.

Momen Irjen Ferdy Sambo duduk bersampingan dengan istrinya, Putri Candrawathi terlihat dalam rekonstruksi kasus pembunuhan Brigadir J.

BACA JUGA:Proses Rekonstruksi Pembunuhan Brigadir J sebanyak 78 Adegan, Ferdy Sambo Datang Pakai Seragam Oranye

BACA JUGA:Kejanggalan Putri Candrawathi sebagai Korban Pelecehan Seksual, Diungkap Pakar Psikologi Forensik

Berdasarkan video siaran langsung akun Polri TV Radio di Youtube, momen tersebut tampak saat Ferdy Sambo dan istrinya hendak memeragakan adegan di sebuah ruangan di rumah pribadinya, Jalan Saguling, Jakarta Selatan. 

Ferdy Sambo mengenakan baju tahanan dengan tangan diikat tali ties, sementara sang istri terlihat memakai baju putih. 

Mantan Kadiv Propam Polri itu sempat mencium kening dan memeluk istrinya. 

Dikutip dari JPNN.com, momen Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi itu hanya berlangsung beberapa detik. 

BACA JUGA:Dipecat Polri, Kasus Pembunuhan Brigadir J Belum Tuntas, Ferdy Sambo Malah Ditunggu Kasus Lain

BACA JUGA:Dicecar 80 Pertanyaan, Putri Candrawathi Tetap Mengaku Korban Kekerasan Seksual

Diketahui, ada 78 adegan yang diperagakan Ferdy Sambo cs hari ini. 

"Rekonstruksi hari ini akan meliputi 78 adegan," kata Kepala Divisi Hubungan Masyarakat Polri Irjen Dedi Prasetyo di lokasi. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: jpnn.com