Wajah Baru Jalan Lingkar Timur Kuningan, Kini Tak Ada Lagi Bukit Kembar

Wajah Baru Jalan Lingkar Timur Kuningan, Kini Tak Ada Lagi Bukit Kembar

Wajah baru Jalan Lingkar Timur Kuningan yang kini lebih landai pada bagian bukit kembar.-Agus Sugiharto-radarkuningan.com

RADARKUNINGAN.COM - Jalan Lingkar Timur (Jalintim) Kabupaten Kuningan kini punya wajah baru, setelah bukit kembar dipangkas dan menjadi lebih landai.

Bukit kembar dengan kemiringan hampir 90 derajat di Jalan Lingkar Timur antara Garatengah - Karangmangu tersebut, kini terlihat berbeda.

Selama hampir kurang lebih 3 bulan, akses tersebut ditutup untuk umum. Pasalnya jalan raya di dekat bukit kembar dipakai untuk pengerukan material terbing yang cukup tinggi.

Namun, Rabu, 27, Desember 2023 sore hari akses jalan baru tersebut sudah dibuka untuk masyarakat umum.

BACA JUGA:Bukan Hanya Desa Sinar Bandung, Ada Juga Sumberjaya Kampung Sunda di Lampung, Begini Kisahnya

Meski warga harus berhati-hati lantaran material tanah belum sepenuhnya bersih dari badan jalan. Apalagi cuaca terus menerus turun hujan.

Kondisi cuaca juga mempengaruhi pekerjaan pemangkasan dan pengangkutan material tanah dari bukit kembar.

Salah seorang pekerja, Aboy mengungkapkan, hujan yang kerap turun beberapa pekan terakhir membuat pekerjaan terhambat.

Sehingga dari target awal yakni dibuka pada tanggal 25 Desember 2023 mengalami keterlambatan.

BACA JUGA:Uniknya Desa Sinar Bandung di Lampung, Pakai Bahasa Sunda, Persib Nu Abah

Saat ini, alat berat dan mobil dump truk memang masih hilir mudik mengangkut material tanah bekas pemangkasan bukit yang berada di sisi kanan dan kiri Jalintim.

Dari pantauan radarkuningan.com, material tanah yang pada pekan sebelumnya masih menggunung, sekarang sudah berkurang dratis.

Sebagian badan jalan yang tertimbun sudah terlihat kembali. Begitu juga dengan saluran air disamping badan jalan nampak dikeruk menggunakan alat berat. 

Namun ada juga tumpukan tanah yang cukup besar tapi terus diangkut puluhan kendaraan dump truk yang dikerahkan pihak rekanan pemenang tender.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: