Apakah Anabul Bahagia? Ini 6 Pertanda Kucing Peliharaan Bahagia dengan Pemilik dan Hidupnya
pertanda kucing peliharaan bahagia dengan pemiliknya-xtwitter-radarkuningan.com
RADARKUNINGAN.COM - Apakah anabul atau kucing peliharaan kamu bahagia? Yuk simak 6 pertanda kucing peliiharaan bahagia dengan pemilik dan kehidupan mereka berikut ini!
Sebagai pemilik kucing, kita mungkin seringkali merasa ragu atau mungkin penasaran apakah hewan peliharaaan kita bahagia atau tidak?
Untuk mengetahuinya, ada beberapa tanda yang mungkin dapat menunjukan bahwa mereka sedang bahagia atau tidak.
Oleh karena itu, dalam artikel kali ini kita akan membahas 6 pertanda kucing peliharaan bahagia dengan pemilik dan juga kehidupan mereka.
BACA JUGA:4 Tips Agar Kucing Kampung Patuh dan Nurut pada Pemiliknya, Simak Caranya Disini!
1. Mengeluarkan Suara dengan Pitch Tinggi
Kucing sebenarnya dapat "berbicara" bahwa mereka bahagia. Secara umum, suara berfrekuensi tinggi menandakan "kebahagiaan" sementara suara berfrekuensi rendah dapat menunjukkan sedikit frustrasi.
Namun, kucing yang cenderung pendiam mungkin mengekspresikan kebahagiaan dengan diam, dan bersuara lebih banyak untuk mengekspresikan ketidakbahagiaan.
2. Kedipan Lambat
Pertanda kucing peliharaan bahagia selanjutnya, dapat ditandakan dari beberapa bahasa tubuh yang mereka lakukan.
Banyak posisi mata, telinga, bulu, dan tubuh yang menunjukkan perasaan tidak senang atau kepuasan kucing.
BACA JUGA:6 Tips Untuk Mencegah Kucing Hamil Tanpa Steril di Rumah! Catlovers Wajib Tau!
Sebagai contoh, kucing yang santai dan bahagia mungkin istirahat dengan kaki depan terlipat di bawah, telinga maju, kelopak mata "mengantuk" mungkin setengah tertutup.
Sedangkan kucing yang mengedipkan mata mereka sebagai respons terhadap tatapan kita, adalah gestur bahagia yang ditandai kucing.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: