Cobain! 6 Kegiatan Menyenangkan di Desa Wisata Cibuntu Kuningan, Ada Air Terjun

Cobain! 6 Kegiatan Menyenangkan di Desa Wisata Cibuntu Kuningan, Ada Air Terjun

Kegiatan seru di Desa Wisata Cibuntu, Kecamatan Pasawahan, Kabupaten Kuningan.-Indonesia Travel/ist-radarkuningan.com

RADARKUNINGAN.COM - Ketika merasa lelah dan membutuhkan hiburan yang menyegarkan dan menyenangkan, mengunjungi desa sambil menikmati pemandangan persawahan dan merasakan keramahan penduduk setempat pasti menjadi pilihan yang menarik.

Terdapat banyak desa wisata yang memberikan pengalaman menyenangkan, salah satunya yang akan kita bahas kali ini adalah Desa wisata Cibuntu, Kecamatan Pasawahan, Kabupaten Kuningan.

Desa Cibuntu menawarkan lebih dari sekadar pemandangan yang menakjubkan. Berada di kaki Gunung Ciremai, desa ini menarik pengunjung dengan pesona alam yang memesona dan beragam kegiatan seru yang dapat dinikmati. 

Desa Wisata Cibuntu tidak hanya menawarkan keindahan alam yang menenangkan, tetapi juga telah memperoleh prestasi yang mengesankan.

BACA JUGA:6 Tempat Kuliner Malam Hari di Kuningan yang Harus Dikunjungi, View Keren!

Dikenal sebagai salah satu destinasi terbaik, desa ini pernah meraih peringkat 5 di tingkat ASEAN tahun 2016, dan penghargaan nasional atas komitmennya dalam menerapkan konsep Sapta Pesona. 

Keberhasilan ini merupakan hasil dari kerja keras dan komitmen bersama antara masyarakat lokal dan pemerintah daerah untuk memberikan pengalaman yang berkesan bagi setiap pengunjung.

Dari petualangan alam hingga kegiatan budaya, ada banyak hal menarik yang dapat dijelajahi di sini. Mari kita telusuri 6 kegiatan menyenangkan yang dapat Anda coba di Desa Wisata Cibuntu, Kuningan.

1. Jalan Pagi di Kaki Gunung Ciremai

Udara segar yang berasal dari pesawahan, pegunungan, dan pepohonan hijau di sekitar Gunung Ciremai akan memberikan kesegaran dan membantu menghilangkan kejenuhan akibat kesibukan.

BACA JUGA:7 Rekomendasi Tempat Kuliner Malam di Cirebon, Rasakan Sensasinya!

Sambil menikmati jalan-jalan pagi di desa ini merupakan cara untuk menyambut udara segar di pagi hari.

Pemandangan yang menawan di sini juga merupakan daya tarik tersendiri untuk menambah koleksi foto Anda!

Biaya masuk ke Desa Cibuntu: Rp5.000 per orang. Parkir kendaraan roda dua: Rp12.000. Parkir kendaraan roda empat: Rp15.000

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: