Rana Suparman Sudah Daftar ke DPD PDI Perjuangan, Jadi Bakal Calon Bupati di Pilkada Kuningan

Rana Suparman Sudah Daftar ke DPD PDI Perjuangan, Jadi Bakal Calon Bupati di Pilkada Kuningan

Anggota DPRD Kuningan, Rana Suparman (kanan) saat mendampingi Ketua DPC PDI Perjuangan Kuningan, H Acep Purnama. (Agus Sugiarto)--

RADARKUNINGAN.COM - Peta politik di Kabupaten Kuningan menjelang digelarnya pemilihan kepala daerah (pilkada) terus bergerak dinamis.

Itu ditandai dengan mulai bermunculannya nama-nama kandidat pemimpin Kabupaten Kuningan untuk periode 2024-2029.

Sejumlah partai politik lokal yang meraih kursi di parlemen daerah pada Pileg 2024 juga sudah bersiap melakukan penjaringan.

Bahkan ada diantaranya parpol yang sudah membuka pendaftaran bakal calon bupati (bacabup) dan bakal calon wakil bupati Kuningan.

BACA JUGA:5 Cara Mengusir Tikus di Plafon yang Ampuh Menggunakan Bahan Alami

Seperti DPC PDI Perjuangan. Hingga batas akhir penutupan pendaftaran, ada empat orang yang mendaftar.

Keempat orang itu yakni mantan Bupati Kuningan sekaligus Ketua DPC PDIP, H Acep Purnama, eks Wakil Bupati Kuningan M Ridho Suganda, Hj Tuti Susilawati, serta mantan Ketua DPRD Kuningan, Rana Suparman.

Dari kermpat bacabup yang mendaftar, ternyata tiga peserta yang mengembalikan formulir ke DPC PDI Perjuangan Kuningan secara langsung.

Sedangkan satu orang lainnya yakni Rana Suparman mendaftar dan mengembalikan formulir langsung ke DPD PDI Perjuangan Jawa Barat.

BACA JUGA:Bagaimana Cara Mengusir Tikus dari Plafon? Usir dengan Cara Ampuh Ini!

Wakil Sekretaris DPC PDI Perjuangan Kabupaten Kuningan, Sukiman menerangkan, jumlah pendaftar bacabup yang mengembalikan formulir ada 4 orang. Pendfataran sendiri sudah ditutup beberapa waktu lalu. 

"Yang sudah mendaftar dan mengembalikan formulir ke DPC PDI Perjuangn ada tiga orang. Yakni Pak Acep Purnama, Pak Ridho Suganda dan Ibu Hj Tuti Susilawati."

"Untuk Pak Rana Suparman, beliau mendaftar di DPD dan juga mengembalikan formulirnya juga di sana (DPD)," jelas mantan legislator DPRD Kuningan tersebut.

Sukiman juga mengatakan bahwa DPD PDI Perjuangan Jawa Barat sudah mulai melakukan fit and proper test kepada para calon kepala daerah di seluruh kabupaten dan kota di Jawa Barat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: