Kenali 5 Ciri-ciri Sarang Ular di Tanah, Waspada Jika Ada Lubang Seperti Ini di Sekitar Rumahmu!

Kenali 5 Ciri-ciri Sarang Ular di Tanah, Waspada Jika Ada Lubang Seperti Ini di Sekitar Rumahmu!

5 Ciri Sarang Ular di Tanah-iStock-Radarkuningan.com

RADARKUNINGAN.COM- Ular merupakan salah satu hewan reptil yang ditakuti banyak orang, karena memiliki bisa yang dapat membahayakan nyawa manusia.

Jika kamu menemukan lubang di sekitar rumah, kamu perlu berhati-hati karena bisa saja itu sarang ular.

Ada beberapa ciri sarang ular di tanah ya g perlu kamu ketahui, apalagi yang memiliki halaman rumah penuh dengan lahan tanah atau dekat kebun.

Lubang sarang ular sangat berbeda dengan lubang hewan pengerat. Perbedaannya sangat jelas sekali, sehingga kamu bisa dengan mudah mengenalinya.

BACA JUGA: Begini Tips dan Trik Investasi Emas agar Aman dan Menguntungkan bagi Pemula, Ada 5 Cara Harus Dilakukan

Bagaimana ciri-ciri lubang sarang ular di tanah? Berikut beberapa ciri untuk mengenalinya:

1.Ukuran lubang

Salah satu cara mengenali ciri lubang ular di tanah bisa dilihat dari ukuran lubangnya. Melansir dari laman AZ animal, kebanyakan ular akan membuat lubang dengan diameter 2,5 cm atau kurang.

Kedalaman lubangnya, reptil ini bisa menggali hingga 91 cm, tapi biasanya panjang yang mereka perlukan sekitar 15-25 cm.

2. Tampilan lubang ular

Ciri kedua dari adanya lubang ular di tanah yaitu tampilan luar lubang menunjukkan bahwa lubang tersebut berasal dari ular bukan hewan pengerat.

BACA JUGA: 5 Macam Obat Alami Untuk Sakit Kucing, Salah Satunya Bisa Pakai Tanaman

Jika hewan pengerat, biasanya akan meninggalkan bekas kaki dan cakaran di lubangnya. Selain itu gundukan tanah di lubang hewan pengerat lebih besar dan tersebar luas. 

Jika kamu tidak menemukan tanda itu, mungkin itu adalah lubang ular.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: