Tabel Angsuran KUR BRI 200 Juta di Bulan Mei 2024! Lengkap dengan Suku Bunga dan Persyaratannya

Tabel Angsuran KUR BRI 200 Juta di Bulan Mei 2024! Lengkap dengan Suku Bunga dan Persyaratannya

angsuran kur bri 200 juta-Foto by Radarkuningan.com-radarkuningan.disway.id

RADARKUNINGAN.COM - Bank Rakyat Indonesia (BRI) baru saja meluncurkan tabel terbaru untuk Kredit Usaha Rakyat (KUR) pada bulan Mei 2024.

Pembaruan ini diharapkan memberikan peluang yang lebih luas bagi para pengusaha kecil untuk mengembangkan usaha mereka. Tabel KUR BRI terbaru ini menawarkan pinjaman hingga 200 juta rupiah. Namun, bagaimana rincian bunga pinjaman dan angsuran per bulan yang harus dibayar?

Informasi ini telah kami rangkum dari website resmi milik BRI dan mencakup tabel simulasi angsuran pinjaman KUR BRI untuk jangka waktu lima tahun.

Selain itu, informasi ini juga mencakup rincian bunga yang berlaku jika Anda mengajukan pinjaman sebesar 200 juta rupiah melalui KUR BRI pada tahun 2024.

BACA JUGA:Ingin Daftarin Toko atau Usahamu di Google Maps? Begini Caranya! Dijamin Lengkap dan Mudah!

Secara umum, KUR BRI menerapkan suku bunga tahunan antara 6 persen hingga 9 persen, dengan batas pinjaman mulai dari 100 juta hingga 500 juta rupiah. Tingkat bunga ini ditetapkan berdasarkan jenjang pinjaman:

  1. Bunga 6 persen untuk pinjaman pertama.
  2. Bunga 7 persen untuk pinjaman kedua.
  3. Bunga 8 persen untuk pinjaman ketiga.
  4. Bunga 9 persen untuk pinjaman keempat.

Pinjaman ini tersedia dengan tenor maksimal empat tahun untuk modal kerja dan maksimal lima tahun untuk investasi.

Rincian Angsuran Bulanan KUR BRI untuk Pinjaman 200 Juta Rupiah.

  1. Tenor 12 bulan: Angsuran sebesar Rp 17.213.286 per bulan.
  2. Tenor 24 bulan: Angsuran sebesar Rp 8.864.122 per bulan.
  3. Tenor 36 bulan: Angsuran sebesar Rp 6.084.387 per bulan.
  4. Tenor 48 bulan: Angsuran sebesar Rp 4.697.006 per bulan.
  5. Tenor 60 bulan: Angsuran sebesar Rp 3.866.560 per bulan.

Perhitungan di atas menggunakan asumsi bunga pinjaman sebesar 6 persen per tahun untuk pinjaman pertama. Penting untuk diperhatikan bahwa jumlah angsuran akan berbeda untuk pinjaman kedua, ketiga, dan keempat karena adanya kenaikan suku bunga secara berjenjang.

BACA JUGA:10 Ribu Siswa Bakal Mainkan Angklung Kolosal di KIC, Kadisdikbud Kuningan: Ini Dipersembahkan untuk Masyarakat

Persyaratan dan Ketentuan KUR BRI:

  1. Agunan Tambahan atau Jaminan: Nasabah yang mengajukan pinjaman 200 juta rupiah diwajibkan menyertakan agunan tambahan atau jaminan. Jenis jaminan dapat berupa sertifikat tanah, BPKB kendaraan, atau jenis jaminan lainnya sesuai dengan kebijakan bank.
  2. Berkas Administrasi: Nasabah harus melampirkan dokumen administratif seperti KTP, kartu keluarga, surat nikah bagi yang sudah menikah, perizinan usaha, dan NPWP.
  3. Persyaratan Umum: Usaha yang dijalankan harus sudah produktif minimal selama enam bulan dan nasabah tidak boleh menerima kredit bank jenis komersil.

Sekian untuk informasi mengenai angsuran, besaran bunga dan juga berkas yang diperlukan bagi anda yang ingin mengajukan pinjaman KUR BRI sebesar 200 juta di bulan Mei 2024.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: