Kuningan Mendung saat Pemakaman Acep Purnama, Diiringi Ribuan Pelayat

Kuningan Mendung saat Pemakaman Acep Purnama, Diiringi Ribuan Pelayat

Suasana pemakaman mantan Bupati Kuningan, Acep Purnama di TPU BTN Wahana Indah, Kecamatan Cigugur, Kabupaten Kuningan.-istimewa-radarkuningan.com

RADARKUNINGAN.COM - Cuaca mendung menghiasi wilayah Kabupaten Kuningan saat pemakaman H Acep Purnama, Jumat, 24, Mei 2024.

Mantan Bupati Kuningan tersebut dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) BTN Wahana Indah, Kecamatan Cigugur, sekitar pukul 09.00 WIB.

Ribuan pelayat nampak hadir mengantarkan almarhum ke peristirahatan terakhirnya.

"Ada seribuan pelayat ikut hadir mengantarkan ke pemakaman dan mendoakan Bapak Acep," kata salah satu rekan, Deni Toleng, kepada radarkuningan.com.

BACA JUGA:5 Jenis Bau yang Tidak Disukai Tikus, Cocok untuk Menyingkirkan Tikus dari Dalam Rumah

Pemakaman tersebut ditunda dari rencana sebelumnya yakni Kamis malam, 23, Mei 2024, karena hujan deras yang mengguyur sejak maghrib.

Prosesi pemakaman tersebut dihadiri keluarga inti, kerabat hingga handai taulan yang dilanjutkan dengan tahlil dan pembacaan doa.

Sebelumnya, Acep disalatkan di Masjid Syiarul Islam pada malam harinya. Salat jenazah dipimpin Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Kuningan, KH Dodo Syarif Hidayatullah.

Sebelumnya, Penjabat Bupati Kuningan, R Iip Hidajat dan Sekda Kuningan Dian Rachmat Yanuar turut melepas usai salat jenazah.

BACA JUGA:Rumor Terbaru Seputar iPhone 16, Mulai dari Perubahan Desain Hingga Peningkatan Kualitas Kamera

Dalam sambutannya, Raden Iip Hidajat mengenang almarhum sebagai tokoh yang berpengaruh dan berdedikasi tinggi.

“Beliau berpulang ke haribaan Maha Kuasa, saat ini kita memberikan penghormatan terakhir untuk beliau yang banyak mengabdikan diri untuk Kabupaten Kuningan,” tuturnya.

H Acep Purnama dikenal sebagai seorang inspirator, kreator, dan konseptor yang telah mendarmabaktikan hidupnya untuk kemajuan Kabupaten Kuningan.

“Pak Acep ini adalah pemimpin yang humble, yang tidak pernah membedakan pergaulan dengan siapapun. Tak ada jarak antara beliau dengan masyarakat saat bergaul,” lanjut PJ Bupati.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: