Sering Dikira Sama, Berikut Perbedaan Antara Curut Dan Tikus Serta Cara Mengusir Keduanya

Sering Dikira Sama, Berikut Perbedaan Antara Curut Dan Tikus Serta Cara Mengusir Keduanya

perbedaan mendasar antara curut dan tikus-fumida-tangkapan layar-radarkuningan.com

BACA JUGA:STY Kembali Dilirik Korsel, Erick Tohir Tegaskan, Pembangunan Timnas Ini Bukan Dibangun oleh Satu Individu

Bentuk tubuh

Dari bentuk tubuh kedua hewan ini memiliki perbedaan yang bisa sangat terlihat, curut memiliki tubuh kecil sedangkan tikus memiliki tubuh besar terutama jenis tikus got (Rattus norvegicus). 

Curut memiliki warna bulu yang lebih gelap dari tikus, curut lebih umum mempunyai warna gelap sedangkan tikus memiliki warna kecoklatan.

Kebiasaan Curut dan tikus

BACA JUGA:Dianggap Tanaman Pembawa Sial, Ternyata Ini 3 Fakta Kaktus Hias Yang Wajib Kamu Ketahui! Begini Penjelasannya

Kebiasaan paling mendasar dari curut adalah senang berlari kesanan kemari dan menimbulkan suasana cericit yang berisik sedang kan tikus lebih senang mengendap dan tidak menimbulkan banyak suara.

Kedua hewan ini sama-sama suka menggerogoti barang-barang di umah kita, kebiasaan buruk yang bisa membahayakan apalagi jika keduanya suka menggerogoti kabel.

Aroma

Curut memiliki aroma yang lebih menyengat dari pada tikus, meski memiliki ukuran yang kecil curut ternyata memiliki aroma tidak sedap yang sangat mengganggu.

BACA JUGA:3 Makanan Khas Sunda Ini Bisa Kamu Buat Sendiri Di Rumah, Nomor 1 Gampang Banget! Apa Saja?

Cara mengusir

Cara mengusir curut dan tikus tentu akan berbeda pasalanya keduanya memiliki kebiasaan dan makanan yang berbeda, untuk mengusir tikus kita bisa menghilangkan akses makanan, tempat tinggal dan sumber air. makanan tikus adalah makanan yang biasanya ada di rumah kita.

Sedangkan untuk mengusir curut kita perlu membersihkan rumah agar tidak ada serangga yang hinggap di rumah yang akan mengundang curut, keberadaan serangga tentunya menjadi alasan utama curut datang ke rumah kita.

Curut merupakan hewan yang sangat sulit di tangkap, kita bisa menggunakan jebakan untuk menangkapnya namun hal itu akan terasa cukup sulit, salah satu yang bisa dilakukan adalah mencegahnya datang dengan menghilangkan serangga yang menjadi sumber makanannya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: