Rekomendasi Tanaman Hias Berdaun Ungu untuk Membuat Hunian Semakin Indah, Simak Selengkapnya

Rekomendasi Tanaman Hias Berdaun Ungu untuk Membuat Hunian Semakin Indah, Simak Selengkapnya

Tumbuhan ini mempunyai daun berbulu halus mirip beludru dalam nuansa warna ungu.--Jola - Tangkapan layar

RADARKUNINGAN.COM - Jika umumnya tanaman hias memiliki daun bewarna hijau, ternyata terdapat sejumlah tanaman yang mempunyai daun bewarna ungu.

Hal tersebut tentunya terlihat unik dan sekaligus menarik. Selain itu, banyak orang yang memilih untuk memeliharanya karena keindahan yang ditampilkannya.

Jika tertarik, berikut ini adalah beberapa rekomendasi tanaman hias dengan daun berwarna ungu yang mengesankan. Siap-siap dibuat terpikat, ya. Kolektor tanaman hias wajib merapat.

Pertama, Nanas kerang atau biasanya disebut Tradescantia spathacea merupakan tanaman hias yang berasal dari Meksiko dan Hindia Barat.

BACA JUGA:Transfer Liga 1: Sudah Diumumkan Borneo FC, Jefferson Bahia Malah Batal Bergabung, Ada Apa?

Tanaman ini mempunyai daun yang cantik dengan perpaduan warna ungu, hijau, dan putih.Selain itu, tumbuhan ini umumnya akan tumbuh subur di tanah yang lembap.

Dengan demikian, kamu perlu memastikan untuk menyiramnya secara teratur. Nanas kerang mempunyai tinggi sekitar 40 cm - 60 cm.

Kedua, Zebrakraut memiliki nama lain, yaitu Tradescantia zebrina.

Tanaman yang mempunyai daun bewarna ungu yang cantik ini juga memiliki nama lainnya, seperti silvery wandering jew atau tradescantia silver.

BACA JUGA:Mencari Penyegaran Saat Liburan? Ini 3 Rekomendasi Wisata Curug Di Kabupaten Kuningan Yang Bisa Kamu Kunjungi

Tak hanya bewarna ungu, daunnya juga bernuansa ungu, hitam, dan putih. Tanaman hias ini cocok ditanam di pot gantung, dikarenakan cenderung tumbuh menjalar.

Di samping itu, tumbuhan ini populer karena pertumbuhannya yang cepat.

Ketiga, Terdapat berbagai jenis tanaman hias daun dari genus Coleus.

Setiap variannya mempunyai daun indah dengan corak warna yang mengesankan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: radarkuningan.com