Usai Timnas Indonesia U-16 Dilibas Australia, Daniel Alfrido Ingin Balaskan Dendam di U-17 Nanti

Usai Timnas Indonesia U-16 Dilibas Australia, Daniel Alfrido Ingin Balaskan Dendam di U-17 Nanti

Usai Timnas Indonesia U-16 Dilibas Australia, Daniel Alfrido Ingin Balaskan Dendam di U-17 Nanti-photo by kumparan-radarkuningan.com

RADARKUNINGAN.COM - Setelah menerima kekalahan yang cukup telak di pertandingan Australia dengan Timnas Indonesia di Piala AFF U-16 kemarin.

Nantinya, Tim Nasional Indonesia akan kembali bertemu dengan Australia untuk perebutan Piala Asia U-17 di bulan Oktober mendatang.

Oleh karena itu, dalam sebuah interview eksklusif dengan Daniel Alfrido, yang merupakan geladang di timnas Indonesia U-16, ia mengatakan beberapa harapan dan juga tanggapan soal situasi ini. 

Baik itu situasi kekalahan yang dialami oleh timnas Indonesia U-16 pada tanggal 1 Juli 2024 kemarin, dan juga persiapan timnas untuk bertemu Australia di Piala Asia U-17 mendatang.

BACA JUGA:Beckham Putra Blak-Blakan Ungkap Rahasia David da Silva Jadi Top Skor Liga 1, Sekali Assist Diberi Rp 3 Juta

Dilansir dari hasil wawancaranya pada Suara.com, Daniel Alfrido mengakui bahwa ia dan juga teman-teman yang ada di timnas Indonesia U-16 sudah berusaha semaksimal mungkin.

Meskipun tetap berujung pahit, namun usaha mereka untuk bisa memberikan perlawanan kuat hanya dengan 10 orang saja cukup untuk membuatnya merasa bersyukur.

"Pada laga tadi kita sudah bekerja keras meski harus mengalami kekalahan," kata Daniel dari laman PSSI, Selasa (2/7/2024).

Selain itu, Daniel juga mengakui bahwa masih ada waktu yang bisa dipersiapkan oleh Timnas dan juga dirinya pribadi untuk menghadapi Australia di Piala Asia U-17 nanti.

BACA JUGA:Fans Italia Ingin Roberto Mancini Kembali Usai Kalah di 16 Besar Euro 2024, Apakah Indonesia Diuntungkan?

"Kami masih ada waktu untuk persiapan mengikuti Piala Asia U-17 mendatang serta bertemu Australia lagi dan tentunya ingin menang dari mereka," ujar Daniel. 

Dengan hasil ini, Timnas Indonesia U-16 nantinya akan masih tampil kembali untuk melawan Vietnam, untuk memperebutkan tempat ketiga di kejuaran Piala AFF-U16 kali ini.

Dimana pertandingan tersebut akan diselenggarakan pada, Rabu (3/7/2024) mendatang di Stadion Manahan, Solo.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: