5 Rekomendasi Tablet Termurah untuk Nonton Film di 2024, mulai Rp1,6 Jutaan
Pengalaman menonton film jadi lebih maksimal, karena Redmi Pad SE mempunyai fitur quad speaker dengan dukungan Dolby Atmos.--Rilwan - Tangkapan layar
RADARKUNINGAN.COM - Pasar tablet saat ini memang sudah tidak seramai pasar smartphone. Meski begitu, peminat tablet sebenarnya tidak pernah surut.
Tablet punya segmen pasarnya sendiri, yaitu konsumen yang menginginkan gadget dengan layar luas untuk berbagai kebutuhan.
Orang-orang biasanya menggunakan tablet untuk beragam keperluan seperti membaca ebook, menggambar, hingga menonton video.
Ya, menonton video seperti film dan serial di tablet memang terbilang nyaman, karena ukuran layarnya yang lebih luas dari smarrphone.
Tablet bisa menjadi pilihan tepat bagi kamu yang hobi nonton film atau serial di aplikasi layanan streaming.
Terlebih, saat ini sudah ada beberapa tablet termurah di pasaran dengan kualitas mumpuni yang sudah bisa dijadikan teman nonton film.
NNah, ini adalah lima rekomendasi tablet termurah untuk nonton film di 2024. Yuk, kita intip list di bawah ini.
Pertama, Advan Tab VX Lite adalah tablet murah dari yang diluncurkan pada 2023 yang lalu. Tablet ini terbilang nyaman saat digunakan untuk menonton video karena bentang layarnya luas.
BACA JUGA:Bagaimana Cara Mencegah Kucing Memakan Anaknya Hidup-Hidup? Ikuti 2 Cara Ini Untuk Mencegahnya!
Ukuran layar tablet ini adalah 10,4 inci dengan panel IPS dan resolusi Full HD. Sensasi menonton film juga jadi lebih asyik, karena Advan Tab VX Lite dilengkapi dengan dual speaker stereo.
Untuk urusan performa, Advan Tab VX Lite ditenagai dengan SoC Unisoc T616 yang dipadukan dengan RAM 8GB.
Sementara itu, penyimpanan internal HP ini adalah sebesar 128GB.
Tablet ini bisa diandalkan untuk menonton dan streaming video selama berjam-jam, karena kapasitas baterainya yang sebesar 6000mAh.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: radarkuningan.com