Nasib Pratama Arhan Terulang, Jadi Alat Bisnis di Suwon FC?
Partama Arhan minim mendapatkan kesempatan bermain bersama Suwon FC. meski begitu pihak klub malah menawarkan perpanjangan kontrak.-Tangkapan layar-Instagram @pratamaarhan8
RADARKUNINGAN - Nasib Pratama Arhan terulang, bersama klub barunya Suwon FC, pemain kelahiran Blora, Jawa Tengah ini, hanya dijadikan alat bisnis klub asal Korea Selatan tersebut.
Kecurigaan tersebut muncul, ketika pemain Timnas Indonesia itu minim kesempatan bermain di Suwon FC.
Hal tersebut sama ketika Arhan memperkuat Tokyo Verdy sebelumnya. Klub asal Jepang itu memberikan menit bermain yang sangat minim kepada pemain yang jago lemparan ke dalam ini.
Baru-baru ini, Pratama Arhan mendapatkan tawaran perpanjangan kontrak satu musim dari Suwon FC.
BACA JUGA:Wisata Kuningan Menjanjikan, Bey Machmudin Tantang Bobocabin Buka di Kota Kuda
Tawaran tersebut malah membuatnya bingung. Arhan curiga jika dirinya dijadikan alat bisnis. Pihak klub diduga tidak membutuhkan tenaganya di dalam lapangan.
Diungkapkan mertua dari Pratama Arhan, Andre Rosiade, menantunya itu sempat ragu ketika ditawari perpanjangan kontrak dari Suwon FC.
Maksud dari perpanjangan kontrka itu, sebut Andre, sempat ditanyakan kembali oleh Arhan kepada pihak Manajemen.
"Ya Arhan sudah berkali-kali menanyakan itu (jadi alat promosi) ke manajemen Suwon. Manajemen bilang enggak," sebut Andre.
BACA JUGA:Tiket Pertandingan Indonesia vs Australia Masih Tersisa, Kurang Peminat?
Jarang mendapatkan kesempatan bermain di Suwon FC, membuat Arhan curiga dirinya hanya menjadi alat marketing klub.
Hal tersebut menjadi pertanyaan dari pihak Arhan, namun pihak menajemen Suwon, menerangkan tentang situasi yang sebenarnya terjadi.
"Bahkan rencana perpanjangan kontrak itu Arhan kembali menanyakan apakah akan dijadikan alat untuk marketing? Katanya Enggak," jelasnya.
Jarang mendapatkan menit bermain, tidak hanya dikeluhkan oleh Arhan, pihak manajemen juga mempertanyakan hal tersebut kepada pihak pelatih.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: