Moisturizer atau Serum Dulu? Simak Urutan Skin Care yang Benar

Moisturizer atau Serum Dulu? Simak Urutan Skin Care yang Benar

Membersihkan wajah sebelum memakai skincare malam wajib dilakukan. --Kylie skin

RADARKUNINGAN - Merawat kulit memang bukan perkara yang mudah. Ada banyak produk yang harus digunakan agar kulit menjadi lebih sehat, di antaranya adalah moisturizer dan serum.  

Namun, pemakaian moisturizer dan serum terkadang cukup membingungkan. Mana yang harus dipakai lebih dulu dan mana yang akhir menjadi pertanyaan yang sering muncul.

Sebenarnya, mana urutan skin care yang tepat, Moisturizer atau serum dulu? Simak penjelasan lengkapnya di bawah ini.  

Jawaban dari moisturizer atau serum dulu adalah serum dulu. Setelah itu, baru diikuti dengan pemakaian moisturizer. 

BACA JUGA:Apa Itu Label GI? Kadiskatan Kuningan Jelaskan Pentingnya Branding Indikasi

Membahas mengenai pemakaian skincare, maka langkah-langkah perawatan kulit yang lengkap dari awal sampai akhir perlu untuk diketahui.

Di bawah ini adalah panduan penggunaan skincare malam hari yang lengkap, termasuk moisturizer dan serum.

1. Pembersih wajah

Membersihkan wajah sebelum memakai skincare malam wajib dilakukan. Kamu tidak boleh melewatkannya kalau ingin memakai skincare lainnya.

2. Toner atau essence (opsional)

Banyak orang yang menggunakan toner atau essence setelah membersihkan wajah. Toner tersebut bisa membersihkan sisa kotoran dan mengangkat sel kulit mati. Sementara essence bisa menambahkan hidrasi pada kulit.

BACA JUGA:Keuntungan Pakai Smartwatch, Mulai dari Pencatatan Olahraga Sampai Bisa Memantau Tingkat Stress

3. Serum (opsional)

Kemudian, serum dioleskan sebelum pelembap. Saat dioleskan pada kulit, serum retinol atau exfoliator akan cenderung menyerap ke dalam pori-pori. Berbeda halnya dengan hyaluronic acid yang harus dioleskan pada kulit yang lembap.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: radarkuningan.com