Resmi! Kevin Diks Injak Lapangan GBK Pertama Kali Dengan Bangga, Begini Katanya..

Resmi! Kevin Diks Injak Lapangan GBK Pertama Kali Dengan Bangga, Begini Katanya..

Kevin Diks bakal menjalani proses naturalisasi menjadi pemain Timnas Indonesia.-instagram/kevindiks2 - tangkapan layar-radarkuningan.com

RADARKUNINGAN.COM - Calon pemain naturalisasi Timnas Indonesia, Kevin Diks, akhirnya menginjakkan kaki untuk pertama kalinya di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK).

Kesan positif langsung diungkapkannya saat melihat megahnya stadion kebanggaan Indonesia tersebut.

Kevin Diks tidak segan memuji GBK sebagai tempat yang indah dan berkesan.

Momen spesial tersebut dibagikan Kevin Diks melalui sebuah video eksklusif di akun Instagram pribadinya, sehari setelah kunjungannya.

BACA JUGA:Salaman Dengan Erick Thohir, Kevin Diks Puji Rizky Ridho Tanpa Ragu, Begini Katanya...

Dalam video itu, Kevin tampak berdiri dan melangkah ke lapangan, menyerap atmosfer stadion yang menjadi saksi banyak pertandingan bersejarah.

"My first steps on this beautiful pitch (Langkah pertamaku di lapangan yang indah ini)," tulis Kevin dalam keterangan videonya, menggambarkan rasa bangga dan antusiasmenya.

Sebelumnya, Ketua Umum PSSI Erick Thohir telah mengungkapkan secara resmi rencana kapan Kevin Diks bisa mulai memperkuat Timnas Indonesia di bawah asuhan pelatih Shin Tae-yong.

Kehadirannya di GBK ini menjadi tanda bahwa proses naturalisasinya hampir rampung dan ia siap menjadi bagian dari skuad Garuda.

BACA JUGA:Akhirnya, Erick Thohir Isyaratkan PSSI Segera Proses Naturalisasi Kevin Diks, Begini Respon nya

Kevin Diks akan menyusul rekan-rekan naturalisasi lainnya seperti Mees Hilgers dan Eliano Reijnders, yang sudah lebih dulu memperkuat Timnas Indonesia.

Dengan kehadiran Diks, Timnas Indonesia semakin solid dengan 14 pemain keturunan Eropa yang memiliki pengalaman bermain di kompetisi Eropa.

Nama Kevin Diks memang sudah lama dinantikan oleh Shin Tae-yong dan para pendukung Timnas Indonesia.

Bek tangguh ini dianggap bisa memberikan kontribusi besar bagi lini pertahanan Garuda.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: