Gerakan Pangan Murah Diburu Warga, Perdana di Bulan Puasa

Gerakan Pasar Murah yang digelar Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kuningan di Desa Karangkencana.-Andre Mahardika-
KUNINGAN, RADARKUNINGAN.COM - Gerakan Pangan Murah (GPM) yang digelar Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian, Kabupaten Kuningan, mendapat respon positif warga.
Gerakan Pangan Murah atau yang juga dikenal dengan nama Padaringan, digelar di Desa Karangkancana, Kecamatan Karangkancana, Kabupaten Kuningan, Senin, 3 Maret 2025.
Gerakan tersebut, merupakan gelaran perdana yang dilakukan di bulan puasa 2025.
Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian, Kabupaten Kuningan, Dr Wahyu Hidayah MSi, mengatakan, Padaringan atau GPM menjadi salah satu program prioritas yang langsung menyasar kebutuhan masyarakat.
Gerakan tersebut merupakan upaya menstabilkan harga pangan dan membantu masyarakat memperoleh bahan pokok dengan harga terjangkau.
"Gerakan Pangan Murah atau Padaringan ini adalah bentuk kepedulian pemerintah untuk memastikan bahan pangan tetap terjangkau bagi masyarakat," ucap Wahyu Hidayah, Senin, 3 Maret 2025.
Selain itu, sambungnya, Gerakan Pangan Murah juga sejalan dengan Program 100 Hari Kerja Bupati Kuningan yang tengah digalakkan.
"Yang fokus pada stabilitas harga dan ketahanan pangan di daerah," tegasnya.
BACA JUGA:Jalan Kuningan Diperbaiki PUTR, Siap Sambut Mudik Lebaran 2025
Desa Karangkancana, menjadi lokasi pertama yang dipilih untuk menyelenggarakan Padaringan ini.
Masyarakat setempat, mendapat kesempatan untuk membeli berbagai kebutuhan pokok, dengan harga cukup terjangkau.
Kebutuhan seperti beras, minyak goreng, gula, dan bahan pangan lainnya, bisa diperoleh warga dengan harga lebih murah dibandingkan harga pasar.
Wahyu menjelaskan, bahwa komoditas yang tersedia dalam gerakan pangan murah ini, pihaknya menyediakan dalam berbagai pilihan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: