Tiga Pohon Angsana Tumbang, Jalan Raya Kutaraja Sempat Lumpuh

Selasa 10-01-2023,18:11 WIB
Reporter : Agus Sugiarto
Editor : Agus Sugiarto

Radarkuningan.com, KUNINGAN- Tiga buah pohon Angsana berukuran cukup besar di Jalan Raya Kutaraja, Maleber, Kuningan mendadak tumbang, Selasa siang 10 Januari 2023 sekitar pukul 13.30. Ketiga batang yang roboh itu menutupi badan jalan. Dampaknya, arus lalulintas di sekitar lokasi terpaksa ditutup untuk beberapa saat.

  Petugas Damkar dan BPBD Kuningan yang datang ke lokasi kejadian segera melakukan pemotongan batang pohon. Menggunakan gergaji mesin, proses pembersihan batang pohon berjalan lancar. Upaya pembersihan juga mendapat bantuan dari warga setempat serta aparat kecamatan.    BACA JUGA:Siap Tempur di Pemilu 2024, Dede Ismail Lantik 32 PAC Gerindra   Kepala UPT Damkar Kuningan, M Khadafi mengaku jika pihaknya mendapat laporan dari Nanang Sumarna, Kepala KSP Maleber. Awalnya Nanang memberitahu jika tiga buah pohon yang berdiri di Jalan Raya Kutaraja mendadak tumbang. Kejadian itu berlangsung di tengah hujan deras yang mengguyur wilayah tersebut.   Pihaknya kemudian menerjunkan tiga petugas dan satu unit kendaraan. Tak lupa petugas juga membawa mesin pemotong untuk memudahkan proses pembersihan batang pohon dari badan jalan. Selama proses pembersihan, cuaca di sekitar lokasi mulai tidak hujan.   BACA JUGA:Bahayakan Keselamatan, Disdikbud Larang Siswa Bawa Lato lato   "Kami mendapat laporan dari Pak Nanang Sumarna sekitar pukul 13.35. Lokasi kejadian lumayan jauh dari kantor kami. Sehingga dibutuhkan waktu lebih banyak untuk sampai lokasi," terang Khadafi, Selasa 10 Januari 2023.   Lantaran batang pohon berukuran besar dan jumlahnya ada tiga buah, praktis pemotongannya cukup lama. Sekitar satu jam lebih barulah semua batang pohon bisa dibersihkan, dan arus lalulintas di jalan raya tersebut berjalan lancar.    BACA JUGA:Rumahnya Disantroni Maling, PNS Ini Kehilangan Dua Motor   'Rata rata diameter batang pohon Angsana yang timbang itu satu meteran. Tingginya sekitar 15 meteran. Untungnya saat kejadian, tidak ada kendaraan yang melintas. Alhamdulillah tidak ada korban dalam kejadian ini," tutur Khadafi.    Dia juga berterima kasih kepada semua pihak karena sudah membantu pembersihan batang pohon yang tumbang. "Warga, aparat desa, kecamatan, Koramil dan Polsek juga turun tangan. Jadi kami tidak bekerja sendiri dalam kejadian ini," ungkap dia. (Agus)
Tags : #pohon tumbang #jalan kutaraja #hujan deras #damkar kuningan #berita terkini
Kategori :

Terkait

Terpopuler

Terkini