Jelang Mutasi Pejabat, Pimpinan DPRD Kuningan Surati Bupati Acep Purnama, Isinya? Silakan Cek Dibawah Ini

Selasa 15-08-2023,05:52 WIB
Reporter : Agus Sugiarto
Editor : Agus Sugiarto
Jelang Mutasi Pejabat, Pimpinan DPRD Kuningan Surati Bupati Acep Purnama, Isinya? Silakan Cek Dibawah Ini

Sebab, surat yang lama belum pernah dibahas oleh bupati karena tidak adanya kegiatan mutasi pejabat Eselon II.

Alasan lain terkait permintaan alih tugas jabatan sekwan oleh pimpinan dewan, kata Deis, juga disebabkan berbagai faktor. Salah satunya kebijakan di lingkungan dewan kurang komunikatif. 

BACA JUGA:Kepala BPKAD Banjir Dukungan Jadi Calon Pj Bupati, Ketua PKB Kuningan Mantap Sebut Nama Taufik Rohman

"Ada banyak persoalan yang terjadi di lingkungan kerja Sekretariat DPRD. Kami dari pimpinan ingin bupati melakulan alih tugas jabatan sekwan. Siapapun yang ditunjuk sebagai penggantinya nanti, sepenuhnya kewenangan bupati," tegas Deis.

Surat usulan tertanggal 10 November 2021 disebutkan bahwa pimpinan dewan sudah mengadakan rapat pimpinan.

Pimpinan berpendapat, bahwa jabatan Sekretaris DPRD bukan hanya mengerti dan memahami secara administrasi saja.

BACA JUGA:Calon Pj Bupati Kuningan Lepas Balon di Acara Apel Siaga Pengawasan dan Jalan Santai Bawaslu

"Melainkan harus bisa mendukung dan memasilitasi kinerja DPRD. Dan juga mampu menjalin serta menjaga kondusivitas lembaga DPRD. Yakni antara legislatif, eksekutif, pimpinan daerah serta komponen daerah lainnya," tulis surat usulan tersebut.

Oleh karena itu, berdasarkan hasil evaluasi Pimpinan DPRD, jabatan Sekretaris DPRD Kabupaten Kuningan yang saat ini dijabat HM Nurdijanto belum menunjukkan kinerja yang telah diatur oleh perundang-undangan.

Sehubungan hal tersebut, untuk kelancaran tugas dan fungsi DPRD Kuningan, kami Pimpinan DPRD memberitahukan kepada saudara bupati untuk melakukan penyegaran. 

BACA JUGA:Berdarma Wisata ke Waduk Darma Kuningan, Makin Nikmat Sambil Makan Kepala Kambing Bertabur Sarundeng

"Atau alih tugas jabatan Sekretariat DPRD dan pengangkatan Sekretaris DPRD Kuningan yang baru," demikian isi surat yang diteken Ketua DPRD Kuningan Nuzul Rachdy, Hj Kokom Komariah, Wakil Ketua, H Dede Ismail, Wakil Ketua, dan H Ujang Kosasih juga Wakil Ketua DPRD Kuningan. (Agus)

Kategori :