Warisan Besar Kakek untuk Anies Baswedan, Bukan Rumah di Kuningan, Oh Ternyata

Jumat 03-11-2023,08:29 WIB
Reporter : Yuda Sanjaya
Editor : Yuda Sanjaya

JAKARTA, RADARKUNINGAN.COM – Anies Rasyid Baswedan mengaku mendapat warisan besar dari sang kakek Abdurrahman Baswedan atau AR Baswedan.

Warisan besar tersebut menurut Anies Baswedan sampai dengan saat ini menjadi modal hidup, sekaligus fondasi dasar bagi dirinya berkembang.

Ternyata warisan yang diterima Anies Baswedan dari sang kakek bukan semata-mata materi, rumah ataupun harta benda lainnya.

Sebagai informasi, AR Baswedan merupakan pahlawan nasional yang ditetapkan Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada 8, November 2018.

BACA JUGA:Rencana Pembangunan Jalan Tol Cirebon - Kuningan, Lanjut ke Ciamis, Tersambung Tol Getaci

Sosok AR Baswedan merupakan salah satu tokoh yang berperan dalam masa kemerdekaan Republik Indonesia.

Perannya juga sangat signifikan sebagai anggota Badan Penyelidik Usaha dan Persiapan Kemerdekaan Indonesia (BPUPKI).

Kemudian sempat menjadi Wakil Menteri Muda Penerangan di Kabinet Sjahrir yang dibentuk pasca Indonesia merdeka.

Dalam kesempatan wawancara di Rotivi, Anies Baswedan mengungkapkan betapa pengaruh keluarga baginya sangat signifikan.

BACA JUGA:Sekda Dian Berpeluang Ditunjuk Pj Bupati Kuningan, Pesaingnya, Iwan Kurniawan Dilantik Jadi Pj Bupati Lebak

“Kita semua terpengaruh pada keluarga. Karena keluarga adalah pembentuk pertama. Kakek, ayah, ibu, nenek saya, sangat berpengaruh. Karena merekalah orang-orang pertama saya berinteraksi,” katanya.

Dicontohkan Anies, kakeknya, ayahnya, setiap hari baca buku. Hal tersebut terlihat oleh dirinya setiap hati. Kemudian, rumah juga berisi banyak buku.

Secara tidak sadar, Anies dibesarkan di lingkungan keluarga yang suka membaca dan memiliki banyak koleksi buku di rumah.

“Warisan kakek saya itu buku, kira-kira 4 ribu buku. Beliau itu bukunya mulai dari tahun 1890-an sampai dengan tahun 1970-an. Itu kan masa hidup beliau. Itu ada di rumah,” katanya.

BACA JUGA:Selain Jalan Baru Ada Rencana Tol Cirebon Kuningan Sepanjang 28 Kilometer, Keluar Sudah di Tempat Ini

Kategori :