RADARKUNINGAN.COM - Warna bulu menjadi salah satu daya tarik kucing menjadi hewan peliharaan, termasuk kucing kampung.
Ternyata selain kucing ras, pada beberapa jenis kucing kampung ada juga kombinasi warna bulu yang membuatnya unik dan menarik.
Meski sepintas terlihat sama, tetapi warna pada kucing kampung ini ternyata memiliki kombinasi yang berbeda satu sama lain.
Masyarakat umumnya mengenal kombinasi warna kucing ini dengan sebutan belang tiga. Yang dianggap sebagai hewan peliharaan pembawa keberuntungan.
BACA JUGA:15 Alamat Penjual Seblak di Kuningan Jawa Barat yang Terkenal Enak
Kombinasi warna ini, tentu hadir dengan adanya percampuran antara induk jantan dan betina. Mereka membawa sifat dan faktor lainnya yang diturunkan.
Termasuk diantaranya adalah kombinasi warna dari induk tersebut yang dibawa ke keturunannya.
Pada kondisi tertentu, kombinasi antara induk kucing jantan dan betina ini bisa menghadirkan warna bulu yang menarik dan otentik.
Karena itu, pada kucing kampung atau yang dikenal dengan nama latin felix silvestris, ada kombinasi warna tertentu yang tidak kalah cantik.
BACA JUGA:HORE! Bandara Kertajati Buka 4 Rute Baru di Bulan April, Ada ke Singapura Loh
Ragam warna bulu kucing disebabkan karena adanya kombinasi dari sekitar tiga warna. Semua kombinasi yang ada merupakan hasil dari tiga warna ini dalam kode genetik kucing dan bagaimana kucing ini di kembangbiakan untuk melestarikan variasi genetiknya.
Berikut ini warna kucing kampung langka yang tak kalah cantik dari kucing ras:
1. Krem
Warna bulu kucing kampung yang paling langka adalah krem, warna yang merupakan perpaduan antara putih lembut dan undertone orange. Dilusi gen memiliki arti gen yang berfungsi untuk membentuk warna yang lebih terang.
2. Fawn