
RADARKUNINGAN.COM- Sering disepelekan rasa sedih kucing menjadikan emosional kucing terganggu dan dapat berakibat pada penyakit stres.
Tentu hal ini tidak ingin terjadi menimpa kucing peliharaan, jika telah stres maka penyakit lainnya pun akan mengikuti. Karena kucing menjadi lebih malas untuk bergerak ataupun lebih agresif.
Emosi yang tidak stabil pada kucing menjadikan kucing tampak menyebalkan, terkadang mereka agresif hingga sulit untuk diatur dan pasif hanya tertidur yang membuat kucing murung.
Ketika kucing mengalami situasi seperti itu, tentu menjadi majikan sangat sulit untuk mengatasinya. Oleh karenanya, artikel ini membahas mencegah terjadinya stres pada kucing dengan menghindari hal yang tidak disukai kucing.
Apa saja hal yang tidak disukai kucing dan sangat mengganggu emosinya? Inilah beberapa penjelasan hal yang tidak disukai kucing, simak sampai selesai yu!
3 Penyebab Kucing Stres
Hal yang tidak disukai kucing tersebut jika dibiarkan akan berdampak besar pada peliharaan, sehingga banyak yang tidak memahami emosi kucing.
Oleh karenanya dengan membahas ini dapat menjadikan pembelajaran yang mengedukasi untuk menghindari kucing dari stres yang menyebabkan kecemasan berlebihan, yaitu:
1. Perubahan Signifikan pada Tempat
Kucing merupakan hewan yang tidak menyukai perubahan dengan cepat sehingga akan berdampak pada respon kucing yang tidak nyaman.
Biasanya mereka akan bersikap lebih agresif mencari tempat ternyaman dari perubahan tersebut, sehingga mereka akan lebih banyak gerak yang menyebabkan kucing kelelahan.
Dan jika dibiarkan makan kucing akan menjadi stres, selain itu ada juga kucing yang mengalami perubahan karena pindah rumah dengan tanda reaksi murung dan terdiam.
Kucing biasanya tidak nafsu makan ketika berada ditempat baru, karena mereka sulit untuk beradaptasi yang menjadikan kucing stres dan kebingungan.