Prediksinya Sering Tepat, Begini Binder Singh untuk Pertandingan Timnas Indonesia U-23 vs Australia U-23

Kamis 18-04-2024,10:29 WIB
Reporter : Yuda Sanjaya
Editor : Yuda Sanjaya

Kecuali, kata dia, Shin Tae-yong memilih bermain menyerang dari awal. Ini berpotensi mengagetkan pemain Timnas Australia.

"Banyak yang menilai bermain save dan mengambil 1 poin. Tetapi sebaiknya berani menyerang dan mengambil 3 poin," tuturnya.

Yang patut diwaspadai adalah Yordania dan Qatar malah bermain mata dengan skor imbang.

"Kalau Indonesia mendapatkan 3 poin dari Australia, tentu saja ini akan sangat menguntungkan," tandasnya.

BACA JUGA:Majed Alshamrani dari Arab Saudi, Wasit Indonesia U-23 vs Australia U-23, Begini Track Record-nya

Ditambahkan Bung Binder, PR buat Timnas Indonesia adalah kesulitan menguasai bola di lini tengah. Bahkan saat pertandingan melawan Qatar baru mendapatkan irama permainan di babak kedua.

Ketika itu, bisa melahirkan banyak peluang berbahaya meski on target hanya 1 di babak kedua.

Para pemain Timnas Indonesia U-23 wajib lebih klinis di depan gawang. Posisi saat ini juga makin berat karena ada di juru kunci Grup A.

"Jadi bukan cara mendapatkan 1 poin, tetapi bagaimana mendapatkan 3 poin," katanya.

BACA JUGA:Selain Tahu, Ini Dia 5 Rekomendasi Makanan Khas Sumedang yang Cocok Dijadikan Oleh-oleh

Kunci dari pertandingan ini adalah bagaimana Indonesia bermain berbeda. Pelatih Australia mengantisipasi permainan bertahan, hal tersebut perlu dikagetkan dengan keberanian untuk bermain lebih menyerang.

Soal wasit memang cukup membuat waswas, karena berasal dari Arab Saudi. Bung Binder berharap agar keputusan merugikan dan kontroversial tidak terjadi lagi.

Australia, menurut Bung Binder, akan berusaha untuk mengalahkan Timnas Indonesia U-23. Sebab, di pertandingan terakhir akan menghadapi Qatar.

Tentu saja Australia akan mengantisipasi mereka dikerjai wasit di pertandingan pamungkas tersebut.

BACA JUGA:Mengenal Ciri Harimau Jawa yang Asli, Sering Dipanggil Si Mbah dan Sebutan Tablo

Itulah prediksi Bung Binder untuk pertandingan Timnas Indonesia U-23 vs Australia U-23.

Kategori :