Kronologi Pendaki dari Bandung Meninggal Dunia di Goa Walet Gunung Ciremai, Evakuasi Sempat Terhalang Hujan

Kamis 02-05-2024,11:20 WIB
Reporter : Yuda Sanjaya
Editor : Yuda Sanjaya

RADARKUNINGAN.COM - Kronologi seorang pendaki dari Kota Bandung, meninggal dunia di dekat Goa Walet, Gunung Ciremai.

Seperti diketahui, kejadian pendaki meninggal dunia tersebut dilaporkan terjadi pada Senin, 29, April 2024.

Korban sempat cukup lama berada di sekitar Goa Walet untuk pertolongan pertama hingga akhirnya Tim Ranger Apuy datang membantu.

Sayangnya saat Tim Ranger Apuy tiba untuk melakukan evakuasi, pendaki asal Kota Bandung tersebut sudah meninggal dunia.

BACA JUGA:Jangan Diremehkan! Inilah Bahaya yang Dapat Ditimbulkan Semut di Rumah

Dari kronologi yang dipaparkan Seksi Wilayah II Majalengka Taman Nasional Gunung Ciremai (TNGC), terungkap bahwa korban memulai pendakian di hari Minggu, 28, April 2024.

Berdasarkan kronologi itu, diketahui bahwa korban bersama rekan-rekannya memiliki Jalur Pendakian Gunung Ciremai via Apuy.

Pendakian dilakukan pada pukul 05.00 WIB dimulai dari Apuy, Kecamatan Argapura, Kabupaten Majalengka.

Bersama korban terdapat 13 rekannya dari Komunitas Pendaki Gunung Cirebon - Bandung.

BACA JUGA:Apakah Boleh Mengelus Kucing Liar? Bukankah Kotor? Ini 4 Cara Mendekati Kucing Liar yang Perlu Diperhatikan

Di tengah perjalanan, tiba-tiba korban pingsan dan tidak sadarkan diri. Kemudian mendapatkan pertolongan pertama dari salah satu rekannya yang berprofesi sebagai dokter.

Rekan korban juga membawanya ke lokasi yang aman untuk disadarkan.

Bahkan, korban diberikan pertolongan Bantuan Hidup Dasar (BHD) mulai dari bantuan pernafasan hingga melakukan Resusitasi Jantung Paru (JPR) atau Cardiopulmonary Resuscitation (CPR).

Pasca mendapatkan informasi itu, Tim Ranger Apuy yang berjaga di Pos 5 Sanghyang Rangkah langsung diberangkatkan ke lokasi.

BACA JUGA:Mencicipi 'Street Food' di Tamcil (Taman Cilimus) Kuningan, Berikut 4 Tips Berburu Jajanan di Sini

Kategori :