Pentolan Bobotoh Ungkap Tempat Baru Teddy Tjahjono usai Mundur dari Persib Bandung

Rabu 26-06-2024,17:44 WIB
Reporter : Asep Kurnia
Editor : Asep Kurnia

"Jadi langsung saja ke mana Pak Teddy? Saya yakin Pak Tedi akan ke PSSI," sebut Eko.

Namun jika hal tersebut tidak terjadi, Eko masih memiliki keyakinan jika Teddy masih tetap terlibat dalam sepakbola Indonesia.

Jika tidak masuk ke PSSI, menurut Eko, Teddy bakal tergabung bersama PT Liga Indonesia yang merupakan operator liga.

"Pokoknya hal-hal yang masih berkaitan dengan sepakbola, karena kalau orang sudah berkecimpung di dunia sepakbola susah untuk meninggalkannya," papar Eko.

Nama Teddy Tjahjono sendiri tentu tidak asing di telinga para pendukung Persib Bandung, di mana sosoknya kerap menjadi sorotan apabila Pangeran Biru kalah di Liga 1 Indonesia.

Teddy Tjahjono menjabat di Persib Bandung sudah berlangsung sejak 2013 lalu. Hal tersebut berdasarkan LinkedIn sosok kelahiran Malang tersebut.

Meski kerap menjadi sorotan saat Persib Bandung sedang terpuruk, namun prestasi Teddy Tjahjono untuk Persib Bandung tidak bisa dianggap remeh.

Persib Bandung di era Teddy Tjahjono sudah berhasil memenangkan dua gelar juara liga dan satu Piala Presiden dalam 11 tahun terakhir.

Namun, kebersamaan Teddy Tjahjono dengan Persib Bandung kini bakal segera berakhir seiring adanya kode dalam perpisahan kiper Pangeran Biru, Fitrul Dwi Rustapa pada Selasa, 25 Juni 2024 ini.

Pengumuman resmi tersebut disampaikan oleh manajemen Persib Bandung. Sebagai pengganti sementara, Adhitia Putra Herawan ditunjuk untuk mengisi posisi tersebut. 

"Adhitia Putra Herawan merupakan sosok pengganti Teddy Tjahjono sebagai Interim Director of Sports PT Persib Bandung Bermartabat yang mengundurkan diri terhitung 31 Juli 2024 mendatang," bunyi pernyataan resmi PT PBB. 

Profil Adhitia Putra Herawan, pernah menjabat sebagai Direktur Teknik di klub amatir Expose FC, yang berlaga di kompetisi semi-profesional Bandung Premiere League (BPL).

Lulusan Politeknik Negeri Bandung (2004-2007) ini, memiliki pengalaman panjang di bidang teknologi. 

Dikutip dari PersibTalk.id, dirinya pernah menjabat sebagai Chief Technology Officer di sebuah platform e-commerce terkemuka di Indonesia sejak 2021. 

Sebelumnya, Adhitia menjabat sebagai Head of Engineering di platform yang sama dari Maret 2020 hingga Oktober 2021.

Dalam profil LinkedIn-nya, Adhitia juga mencatat pengalamannya sebagai GM Development Transformations dan Senior Solution Analyst di PT Smartfren Telecom Tbk pada 2018-2020. 

Kategori :