Demi Sukseskan Wajardikdas 9 Tahun, Disdikbud Kuningan Tingkatkan Kompetensi Tenaga Pendidik SD

Kamis 18-07-2024,07:07 WIB
Reporter : Agus Sugiarto
Editor : Agus Sugiarto

KUNINGAN, RADARKUNINGAN.COM- Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Kuningan menggelar pelatihan bagi tenaga pendidik SD.

Pelatihan bertajuk peningkatan kompetensi tenaga pendidik dalam menunjang proses belajar bagi peserta didik tersebut berlangsung di Hall Hotel Grage Sangkan Spa, Sangkanurip, Kecamatan Cigandamekar, Kuningan, Rabu 17 Juli 2024.

Acara tersebut diikutii 89 kepala sekolah SD dan 89 guru sekolah SD yg mendapatkan BOS berkinerja baik.

Sedangkan penyelenggara kegiatan yakni Forum kelompok kerja guru (FKKG) Kabupaten Kuningan.

BACA JUGA:Dipulangkan Cerezo Osaka ke Wolves, Harga Pasar Justin Hubner Malah Meroket, Kini Tembus Rp 6 Miliar

Pelatihan ini berlangsung selama dua hari, Rabu dan Kamis, 17-18 Juli 2024. Peserta juga difasilitasi menginap di hotel tersebut.

Kepala Disdikbud Kuningan, U Kusmana SSos MSi membuka kegiatan. Ikut mendampingi, Sekretaris Disdikbud, Rusmiadi MSi, Kabid Pembinaan SD, Rizal Arif Gunawan MSi serta pejabat Disdikbud lainnya.

Selama hampir satu jam lebih, Kepala Disdikbud memberikan sambutan tanpa teks. K adisdikbud juga memberikan semangat dan motivasi kepada peserta pelatihan.

Improvisasi dalam berpidato yang runut dan terarah membuat peserta pelatihan duduk berlama-lama di ruangan.  Banyak juga permasalahan dan harapan yang disampaikan U Kusmana dari atas podium.

BACA JUGA:3 Rekomendasi Tablet Xiaomi dengan Baterai 10000 mAh, Tahan Lama Simak Penjelasannya

Kusmana mengapresiasi digelarnya pelatihan bagi tenaga pendidik yang diinisiasi Forum Kelompok Kerja Guru (FKKG) Kabupaten Kuningan.

Pelatihan peningkatan kompetensi ini bertema, melalui kegiatan pelatihan menghadapi transisi PAUD ke SD dan pendidikan inklusif serta pelaporan hasil proyek penguatan profil pelajar Pancasila menuju guru profesional. 

"Ada beberapa tujuan yang ingin dicapai dari kegiatan pelatihan ini. Salah satunya adalah untuk meningkatkan kompetensi pendidik agar mampu mengadaptasi dan mengimplementasikan Kurikulum Merdeka secara efektif dalam proses belajar mengajar," jelas U Kusmana, Rabu (17/7). 

BACA JUGA:Pre-Order Galaxy Z Fold6 dan Galaxy Z Flip6, Nikmati Fasilitas dan Beragam Benefit Bisa Didapat, Ketahui Yu..

Menurut mantan Kepala Diskopdagperin tersebut, kegiatan peningkatan kompetensi pendidik dilakukan melalui bimbingan teknis dan pengembangan profesional.

Kategori :