Erick Thohir Ketemu Presiden FIFA, Publik Spill Maarten Paes dan Kualifikasi Piala Dunia 2026

Selasa 23-07-2024,06:48 WIB
Reporter : Herdi Dwitama
Editor : Yuda Sanjaya

Lalu, apa yang menjadi agenda pertemuan Erick Thohir dan Presiden FIFA, Gianni Infantino?

Dalam unggahan itu, Erick Thohir mengungkapkan mengenai transformasi sepakbola Indonesia.

“Senang bisa bertemu dengan sahabat saya, Presiden FIFA, Gianni Infantino di Prancis, sebelum Olimpiade Paris 2024. Tranformasi sepak bola Indonesia terus berjalan ke arah yang semakin baik dengan bimbingan dari Presiden Gianni,” katanya.

Menurut Erick, dengan kepercayaan dan dukungan dari Presiden Gianni, Indonesia berhasil menjadi tuan rumah FIFA U-17 World Cup 2023. Ini menjadi turnamen level dunia pertama yang diadakan di Indonesia.

BACA JUGA:Adakah Maarten Paes dalam List of Hearings CAS? Ini Dia Update Jadwal Sidang Bulan September Mendatang

“Timnas Indonesia U-23 juga berhasil mencatatkan sejarah dengan melaju ke semifinal Piala Asia U-23 2024,” katanya.

Di level senior Timnas Indonesia juga berhasil melangkah ke babak kedua Piala Asia 2023 dan melaju ke ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Pencapaian ini tidak lepas dari perhatian dan dukungan luar biasa dari Presiden Gianni untuk sepak bola Indonesia.

Karenanya, Erick Thohir mengungkapkan rasa terima kasih kepada Presiden Gianni Infantino atas perannya di dunia sepakbola.

BACA JUGA:5 HP iPhone Yang Masih Layak Pakai di 2024 Lengkap Beserta Harganya

“Terima kasih Presiden Gianni yang selalu berusaha sepenuh hati untuk membuat sepak bola selalu dicintai di seluruh dunia,” tulis Erick Thohir.

Kategori :