Exco PSSI Beberkan Fakta Pahit Terkait Sulitnya Naturalisasi Ole Romeny: Oh Ternyata Ada Penolakan

Rabu 24-07-2024,19:15 WIB
Reporter : Rafly Wahyu
Editor : Rafly Wahyu

RADARKUNINGAN.COM - Exco PSSI, Arya Sinulingga beberkan fakta pahit terkait Ole Romeny yang hingga kini masih sulit jalani proses naturalisasi, oh ternyata ada penolakan.

Seperti yang diketahui nama striker ini sempat masuk radar calon pemain naturalisasi baru Timnas Indonesia, karena ia dinilai tepat untuk memperkuat lini depan di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Namun belakangan ini dari beragam informasi yang beredar, rupanya pemain depan FC Utrecht ini memberikan 'penolakan halus' untuk tidak jalani proses naturalisasi.

"Hal itu merupakan pertimbangan berat bagi mereka (calon pemain naturalisasi baru). Karena pemain tersebut merasa bahwa dia masih mungkin main di Timnas Pusat (Belanda)" ujar Arya. 

BACA JUGA:Dijamin Gak Rugi, Inilah 5 iPhone Second Yang Worth It Dipakai Tahun 2024

Seperti yang sudah diketahui, jika ada salah seorang pemain jalani proses naturalisasi, itu berarti status kewarganegaraan dirinya berubah seiring bagaimana proses perpindahan tersebut.

Proses naturalisasi umumnya meliputi perpindahan kewarganegaraan dan federasi, jika dalam konteks sepakbola. Jadi, proses seperti ini merupakan proses yang berat dan penuh pertimbangan. 

Termasuk naturalisasi pemain Timnas Indonesia, seperti yang sudah ada sebelumnya, skuad Garuda memiliki banyak calon pemain keturunan di seantero Belanda. Namun tak semuanya bisa jalani naturalisasi. 

Termasuk Ole Romeny, karena status dirinya hingga kini masih mengambang, bahkan digadang-gadang ia tak menginginkan proses naturalisasi, lantaran pemain 24 tahun ini masih berharap ke KNVB. 

BACA JUGA:Daftar iPhone Jadul yang Masih Layak untuk Dipakai di Tahun 2024, Tertarik untuk Membelinya?

Sebagai pemain depan, Ole tentunya pernah menunaikan tugas sebagai pemain Timnas Belanda untuk kelompok umur yakni U20 dan U19.

Pemain FC Utrecht ini pernah punya pengalaman membela skuad dalam panji KNVB, makanya dia masih memiliki harapan kecil untuk sekiranya dapat dipercaya kembali turun membela Timnas Belanda. 

Status terakhir kali pemain 24 tahun ini membela tim oranje kelompok umur adalah sewaktu musim 2019, tepatnya tanggal 19 November.

Berarti terhitung kurang lebih 5 tahun lalu, Ole turun membela kelompok umur, namun jika KNVB masih memberi kesempatan, maka tak menutup kemungkinan bahwa Ole bisa bergabung kembali.

BACA JUGA:Masih Layak Pakai di 2024? Berikut Spesifikasi iPhone 7 Yang Kini Makin Antik

Kategori :