RADARKUNINGAN.COM- Ada banyak tempat wisata Kuningan yang selalu menjadi favorit keluarga, terutama bagi para pengunjung yang ingin liburan akhir pekan.
Mengisi akhir pekan dengan berwisata merupakan salah satu Family Time yang banyak disukai.
Kabupaten Kuningan merupakan salah satu daerah di Jawa Barat yang menjadi tujuan wisata dari berbagai kota. Wisata Kuningan mempunyai daya tarik khas sehingga selalu menarik perhatian para wisatawan untuk dikunjungi.
Letaknya yang berada di kaki Gunung Ciremai membuat wisata di Kuningan menyuguhkan pemandangan alam yang indah dan memesona.
BACA JUGA: Mailson Lima Tiba di Indonesia, Segera Wilujeng Sumping di Persib Bandung?
Bagi kamu yang sedang mencari tempat wisata di Kuningan untuk menikmati momen liburan akhir bersama keluarga, radarkuningan.com punya rekomendasinya.
Berikut beberapa rekomendasi tempat wisata keluarga di Kuningan, diantaranya:
1. Tanah Pinggir Kuningan
Salah satu rekomendasi wisata keluarga di Kuningan yaitu Side Land Kuningan. Side Land Kuningan merupakan objek wisata berupa kolam renang dengan daya tarik berupa keindahan pemandangan alam.
Di mana lokasinya yang berada di ketinggian, pengunjung dapat melihat gugusan bukit dan areal terasering pesawahan.
BACA JUGA: Tips Gadget: Jangan Panik! Lakukan Langkah Berikut Ini Jika Ponsel Anda Kemasukan Air
Side Land sangat cocok menjadi opsi untuk berlibur bersama keluarga. Kolam renang di Side Land juga dikenal dengan kawasan perosotan terpanjang di Kuningan. Namun, tidak terlalu curam sehingga tidak terlalu membahayakan dan bisa dilalui oleh anak-anak.
Lokasinya berada di Desa Kaduela, Kecamatan Pasawahan, Kabupaten Kuningan.
2. Cai Morys Saraeland
Cai Morys Saraeland ini salah satu wisata yang menarik untuk dikunjungi bersama keluarga saat liburan. Wisata ini menawarkan wisata edukasi perumahan.